Jelang babak pertama usai tepatnya menit ke-45+9 Al-Hilal kembali mendapat hadiah penalti. Penalti diberikan wasit dimana Gerson melanggar Luciano Vietto di dalam kotak penalti, pelanggaran tersebut membuat Gerson mendapat kartu kuning kedua atau kartu merah. Salem Al Dawsari yang maju sebagai eksekutor penalti berhasil menaklukkan penjaga gawang Flamengo, Aderbar Santos, skor 2-1 untuk Al-Hilal dan sekaligus menutup babak pertama.
Babak kedua, Memasuki babak kedua Al-Hilal yang unggul jumlah pemain mencoba mengendalikan permainan sejak menit awal babak kedua. Namun Flamengo bukannya tanpa perlawanan, beberapa kali peluang di dapat Flamengo namun sayang gagal di konversi jadi gol
Menit ke-70 Al-Hilal kembali menambah keunggulan melalui tendangan keras Luciano Vietto memanfaatkan umpan Salem Al Dawsari, skor 3-1 untuk keunggulan Al-Hilal atas Flamengo. Unggul dengan 3-1 Al-Hilal menurunkan tempo permainan dengan melakukan ball posession.
Di ujung pertandingan Flamengo berhasil memperkecil kedudukan melalui gol kedua Pedro memanfaatkan bola liar di depan gawang Al-Hilal, skor 3-2. Namun sayang gol tersebut menjadi gol terakhir di pertandingan tersebut, skor 3-2 untuk kemenangan Al-Hilal atas Flamengo tetap tidak berubah.
Susunan pemain
Flamengo : Aderbar Santos, Matheuzinho, David Luiz, Leo Pereira, Ayrton Lucas, Gerson, Thiago Maia, Everton Ribeiro, Gabriel Barbosa, Giorgian de Arrascaeta, Pedro.
Al-Hilal : Abdullah Al Muaiouf, Khalifah Aldawsari, Ali Al-Boleahi, Hyun-Soo Jang, Saud Abdulhamid, Salem Al Dawsari, Gustavo Cuellar, Andre Carrillo, Luciano Vietto, Odion Ighalo, Moussa Marega.
Editor : Arif Ardliyanto