get app
inews
Aa Read Next : All New Citroën C3 Aircross Luncurkan SUV 7-Seater Terbaru, Solusi Cerdas untuk Keluarga Indonesia

Kisah Dua Napi Teroris Putuskan Setia NKRI, Jalani Pembinaan Serius di Lapas Surabaya

Selasa, 28 Maret 2023 | 19:47 WIB
header img
Dua Napi Teroris Putuskan Setia NKRI, Jalani Pembinaan Serius di Lapas Surabaya. Foto iNewsSurabaya/ist

SURABAYA, iNewsSurabaya.id – Narapidana Terorisme (Napiter) memutuskan taubat kembali ke pangkuan ibu pertiwi. Mereka menyesali perbuatannya selama ini setelah mendapatkan pembinaan secara rutin  di Lapas Surabaya

Tak banyak, tercatat ada dua narapidana kasus terorisme di Lapas I Surabaya yang kembali ke NKRI. Mereka adalah Chairul Bachry dan Dede Rosadi, mereka secara resmi menyatakan ikrar setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) sore ini (28/ 3). Lapas yang dipimpin Jalu Yuswa Panjang itu melakukan bimbinga  selama dua pekan untuk mengembalikan dua napiter itu ke pangkuan ibu pertiwi.
 
“Sore ini sekitar pukul 16.00 WIB jajaran kami di Lapas I Surabaya mengambil sumpah dan ikrar setia kepada NKRI oleh dua napiter,” kata Kakanwil Kemenkumham Jatim Imam Jauhari.
 
Pelaksanaan ikrar digelar di Aula MD Arifin Lapas I Surabaya. Disaksikan langsung Kalapas I Surabaya Jalu Yuswa Panjang dan stakeholder terkait dari Kementerian Agama serta TNI/ Polri.
 
“Dengan ikrar ini, keduanya kami masukkan kategori hijau atau dengan risiko rendah,” terang Imam. 

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Berita iNews Surabaya di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut