LAMONGAN, iNewsSurabaya.id – Sosok Bupati Lamongan, Yuhronur Efendi memiliki visi mulia. Ia ingin memajukan Lamongan secara fisik dan non fisik secara bersamaan di Lamongan, Jawa Timur.
Keinginan ini disampaikan Bupati Lamongan, Yuhronur Efendi, saat Safari Ramadan 1444 H, di Masjid Nurul Huda Desa Duduk Lor, Kecamatan Glagah, Kabupaten Lamongan, (10/4/2023).
“Kita tidak hanya berfokus pada pembangunan fisik tetapi juga pembangunan non fisik seperti pembangunan spiritual, kesehatan, pendidikan, ini bersama-sama kita bangun secara serentak,” tutur orang nomor satu di Lamongan.
Menurut Pak Yes panggilan akarabnya, pembangunan jalan pada program JAMULA (Jalan Mantap dan Alun Lamongan) masih menjadi program prioritas di tahun 2023. “Pembangunan paling prioritas adalah jamula, di Kecamatan Glagah jalannya sudah banyak yang sudah bagus dan yang kurangan-kurangan semoga bisa diselesaikan,” ujarnya.
Untuk meningkatkan kualitas pendidikan, Pemkab Lamongan melalui program beasiswa SD hingga S2 akan terus masifkan. Serta, akan terdapat kelonggaran untuk beasiswa S2. “Pendidikan terus di perbaiki, tidak boleh lagi masyarakat Lamongan wajib belajar 12 tahun tidak bisa sekolah. Pemerintah sudah memberikan beasiswa dari SD sampai S2, S2 tapi khusus hafiz 30 juz, nanti bisa dikurangi lagi agar nanti bisa memberikan untuk hafalan yang lebih baik, fasilitas belajar lebih baik sehingga pendidikan di Lamongan semain baik,” imbuh Pak Yes.
Editor : Arif Ardliyanto