LONDON, iNewsSurabaya.id - Chelsea benar-benar dibuat tak berdaya oleh Real Madrid dalam pertandingan leg kedua Liga Champions. Didepan pendukungnya sendiri, Chelsea mengakui kedigdayaan Real Madrid dengan dua gol yang disarangkan anak ajaib, Rodrygo.
Kemenangan ini membuat Los Blancos julukan Real Madrid berhasil menyingkirkan The Blues julukan Chelsea dengan agregat skor 4-0. Bermain di Stadion Stamford Bridge London, Inggris, Rabu dinihari (19-4-2023) Real Madrid berhasil mempermalukan tuan rumah Chelsea dengan skor 0-2.
Dua gol kemenangan El Real di borong oleh Rodrygo (58 dan 80). Kemenangan tersebut mengantarkan tim anak asuh Carlo Ancelotti melangkah ke babak semifinal Liga Champions 2022/2023.
Mengawali babak pertama kedua kesebelasan baik tuan rumah Chelsea maupun Real Madrid bermain agresif sejak pluit dibunyikan. Beberapa serangan silih berganti dilancarkan kedua kesebelasan membuat awal pertandingan berjalan seru dan menarik.
Memasuki pertengahan babak pertama Real Madrid lebih banyak menumpuk pemain di lini pertahanan untuk meredam agresifitas tim tuan rumah dan sesekali melancarkan serangan balik cepat melalui Vinicius Junior serta Karim Benzema.
Jelang akhir babak pertama peluang emas di dapat Chelsea melalui Marc Cucurella yang berdiri bebas di depan mulut gawang Real Madrid, namun sayang tendangannya berhasil diblok dengan gemilang Thibaut Courtois dan sekaligus menutup akhir babak pertama.
Usai turun minum Carlo Ancelotti melakukan perubahan dengan menarik David Alaba digantikan Antonio Rudiger untuk memperkuat lini pertahanan Los Blancos. Menit ke-52 peluang emas di dapat Chelsea melalui tendangan Ngolo Kante, namun sayang berhasil diblok Eder Militao.
Menit ke-58 Real Madrid berhasil mencetak gol melalui Rodrygo memanfaatkan umpan matang Vinicius Junior, sontekan Rodrygo tak mampu dibendung penjaga gawang Chelsea, Kepa, skor 0-1 untuk keunggulan Real Madrid atas Chelsea agregat 3-0 untuk Real Madrid. Unggul 1-0 membuat Real Madrid nyaman memainkan tempo permainan.
Menit ke-80 Rodrygo kembali mencatatkan namanya di papan skor untuk kedua kalinya usai memanfaatkan umpan matang Federico Valverde, skor 0-2 untuk Real Madrid agregat 4-0 untuk Real Madrid. Di sisa waktu yang ada tuan rumah Chelsea berusaha untuk memperkecil kedudukan, namun hingga akhir pertandingan skor 0-2 dan agregat 4-0 untuk kemenangan Los Blancos atas The Blues tetap bertahan.
Susunan pemain
Chelsea : Kepa Arrizabalaga, Trevoh Chalobah, Thiago Silva, Wesley Fofana, Reece James, N'Golo Kante, Enzo Fernandez, Mateo Kovacic, Marc Cucurella, Conor Gallagher, Kai Havertz.
Real Madrid : Thibaut Courtois, Eduardo Camavinga, David Alaba, Eder Militao, Dani Carvajal, Toni Kroos, Luca Modric, Federico Valverde, Vinicius Junior, Rodrygo, Karim Benzema.
Editor : Arif Ardliyanto