get app
inews
Aa Read Next : Ribuan Umat Hindu Jatim Hadiri Perayaan Dharma Santi 2024 di Taman Candra Wilwatikta

12 Kereta Kencana Ramaikan Parade Bunga Vaganza 2023, Ini Kata Wali Kota Surabaya

Sabtu, 27 Mei 2023 | 23:43 WIB
header img
Sebanyak 12 Kereta Kencana Ramaikan Parade Bunga Vaganza 2023 di Surabaya. Foto iNewsSurabaya/ist

SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Ribuan masyarakat tumplek blek di sepanjang Jalan Pahlawan hingga menuju Jalan Gubernur Suryo Surabaya, Sabtu (27/5/2023). Mereka nampak antusias menyaksikan jalannya Surabaya Vaganza atau Parade Bunga dan Budaya.

Sebelum memberangkatkan peserta parade, Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi yang hadir di lokasi start Jalan Pahlawan, terlihat menyempatkan diri menyapa warga. Ia tak sendiri melainkan didampingi pula istrinya Rini Indriyani berswafoto bersama warga.

Dalam kesempatan ini, tampak juga Wakil Wali Kota Surabaya Armuji bersama istrinya. Sementara di bagian barisan paling depan parade, terlihat berjejer rapi Paskibraka. Kemudian di belakangnya diikuti drumband dan barisan 12 kereta kencana serta 5 unit jeep.

Dalam sambutannya, Wali Kota Eri Cahyadi menyampaikan terima kasih kepada seluruh warga Kota Surabaya. Sebab, pada 31 Mei 2023, Kota Surabaya akan menapaki usianya yang ke 730 tahun. "Saya mohon doanya kepada seluruh warga Kota Surabaya, ke 730 tahun ini doakan Surabaya selalu guyub rukun. Surabaya selalu bisa menjaga rasa persaudaraan," kata Wali Kota Eri Cahyadi.

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut