SURABAYA, iNewsSurabaya.id – PT Amerta Indah Otsuka, produsen minuman dan makanan kesehatan ternama, dengan bangga membawa Denny Caknan untuk pertama kalinya menyelenggarakan eksklusif “Meet and Greet” dengan para fans Tenanan. Acara ini diikuti para pemenang kompetisi joget TikTok “Oronamin C”.
Para pemenang berkesempatan bermain, karaoke, dan makan malam bersama dengan sang idola. Acara itu pun berlangsung seru di Vasa Hotel Surabaya, Jumat (25/8/2023) malam.
Kolaborasi Oronamin C dengan Denny Caknan sendiri diawali dengan launching jingle Oronamin C versi Koplo yang diarrange dan dinyanyikan langsung oleh Denny Caknan. Dengan misi ingin menyehatkan masyarakat secara khusus di kalangan Jawa Tengah dan Jawa Timur, jingle ini berhasil menghasilkan lebih dari 1000 partisipan video joget di Tiktok.
Erika, Head of Marketing Oronamin C, mengungkapkan, ia merasa senang atas sambutan masyarakat dalam campaign ini.
“Kami sangat senang melihat antusiasme peserta dalam kompetisi joget TikTok ‘Oronamin C’, harapannya semoga ke depannya kami dapat terus menyehatkan masyarakat Indonesia melalui berbagai aktivitas dan kreativitas,” jelasnya.
Pada kesempatan yang sama, Denny Caknan sendiri mengaku senang berkolaborasi untuk membuat jingle Oronamin C versi koplo. Ia berharap kolaborasi ini dapat terus berlanjut kedepannya.
“Seneng banget bisa kolaborasi bikin jingle Oronamin C versi Koplo, secara ngga langsung aku bisa bikin orang lebih sehat juga dengan minum Oronamin C. Pokoke sukses terus buat Oronamin C, moga moga bisa terus bikin kolaborasi yang lebih seru lagi. Oronamin C, Vitaminnya Uenakkkk Pol,” katanya.
Oronamin C adalah minuman vitamin C, B, dan mengandung madu yang baik untuk tubuh dan dapat diminum sehari-hari, termasuk anak anak. Dengan kualitas produk yang sangat terjaga, dan botol cokelat khas yang berfungsi untuk melindungi kandungan vitamin yang ada di dalamnya, Oronamin C memberikan rasa yang enak, tidak asam, dan ada manisnya madu.
Editor : Arif Ardliyanto