get app
inews
Aa Text
Read Next : Dilantik, Armaya Resmi Pimpin Partai Perindo Jatim, Siap Bawa Partai Makin Bersinar

Dapat Gerobak Perindo, Penjual Nasi Rames di Surabaya Girang

Jum'at, 01 September 2023 | 13:13 WIB
header img
Siti Subaidah bersama Bacaleg Partai Perindo. Foto/Lukman

SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Siti Subaidah, pedagang nasi rames di daerah Tanah Merah Utara Nomor 12, Kelurahan Kali Kedinding, Kecamatan Kenjeran, Kota Surabaya menerima bantuan gerobak dari  bakal calon anggota legislatif (Bacaleg) Partai Perindo untuk DPR RI Daerah Pemilihan (Dapil) Jawa Timur (Jatim) I Surabaya - Sidoarjo, Natalia Cecilia Tanudjaja ST, Jumat (01/9/2023).

Siti mengaku tidak menyangka mendapat bantuan gerobak dari partai yang terkenal peduli rakyat kecil itu. Diapun sangat bersyukur dan menyampaikan terimakasih atas bantuan gerobak tersebut. 

"Selama in saya berjualan menggunakan meja saja. Jadi jualannya tidak maksimal, selain itu juga kurang higienis karena tempatnya terbuka," katanya. 

Dengan menggunakan gerobak Perindo, semua makanan dan barang yang dijual akan dimasukkan dalam boks yang tersedia di gerobak. Sehingga bisa terhindar dari debu, asap dan juga lalat. 

Siti sendiri sudah berjualan selama 10 tahun. Tidak hanya nasi rames, dia juga berjualan kue, es cao dan sejumlah minuman lainnnya. 

Siti berjualan mulai pukul 05.00 WIB hingga seluruh dagangannya selesai. Dalam sehari, dia bisa menjual sebanyak 100 bungkus nasi. Dari berjualan ini, dia bisa mendapatkan penghasilan untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari. Mulai dari kebutuhan rumah tangga hingga pendidikan anak. 

"Terima kasih Partai Perindo, semoga sukses dan menang," terangnya. 

Sementara itu, Bacaleg Partai Perindo untuk DPR RI Dapil Jatim I Surabaya - Sidoarjo, Natalia Cecilia Tanudjaja ST mengatakan, Siti Subaidah memang layak untuk mendapatkan bantuan gerobak Partai Perindo

Sebab, selama ini yang bersangkutan berjualan hanya menggunakan meja. Sehingga tidak higienis. Tentunya hal ini berdampak pada tingkat penjualan. 

"Jadi kami Partai Perindo membuktikan bahwa kami peduli rakyat kecil untuk Indonesia sejahtera," terangnya.

Pihaknya bersama Partai Perindo berkomitmen untuk mendukung perkembangan UMKM agar lebih maju. Dengan bantuan gerobak ini, diharapkan omset dari pedagang bisa meningkat berlipat-lipat. 

Dirinya juga tidak akan meninggalkan begitu saja pedagang yang menerima gerobak. Namun tetap memantau perkembangan bisnis mereka. 

"Saya akan tetap memantau," ujarnya. 

Gerobak Partai Perindo bukanlah gerobak biasa. Sebab, gerobak ini telah dilengkapi dengan layanan pembayaran digital QRIS (Quick Response Code Indonesian Standard). Tentu ini akan memudahkan pembeli ketika mereka ingin membayar secara non tunai. 

"Dengan pembayaran lewat QRIS, transaksi jadi mudah dan aman," tandasnya.

Dalam penyerahan gerobak tersebut, Natalia didampingi bacaleg DPRD Kota Surabaya dapil 4, Nino Yogantoro, Bacaleg DPRD Dapil 2 Kota Surabaya, Suhada dan dan bacaleg DPRD Kota Surabaya dapil 5, Rudy Sutanto. 

"Pembagian gerobak ini bertujuan untuk membantu para pelaku UMKM (usaha mikro, kecil dan menengah) agar bisa semakin berkembang," kata Natalia.

Editor : Ali Masduki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut