get app
inews
Aa Read Next : BI Jatim Optimistis Ekonomi Jatim di 2024 Tumbuh Hingga 5,5%

Indah Kurnia Luncurkan Sparkling Kalimas Jazz, Wisata Surabaya Kian Berwarna

Minggu, 17 September 2023 | 19:23 WIB
header img
Kick Off Wisata Kalimas Peneleh, pada Sabtu (16/9/2023) malam. Foto/Ali Masduki

SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Anggota Komisi XI DPR RI Indah Kurnia bersama Bank Indonesia Provinsi Jawa Timur (BI Jatim) meluncurkan Sparkling Kalimas Jazz. Sebuah acara spektakuler dengan mengusung keindahan Kota Surabaya di malam hari.

Warga kota Surabaya dan wisatawan bisa menikmati keindahan musik di atas perahu yang berlayar dari Dermaga Peneleh menuju Dermaga Taman Prestasi.

Indah Kurnia mengatakan, kehadiran Sparkling Kalimas Jazz ini untuk melengkapi wisata Kalimas yang sudah dibuat begitu cantik oleh Pemkot Surabaya.

"Saya menginisiasi untuk melaksanakan Sparkling Kalimas Jazz dan menggandeng Bank Indonesia Jatim untuk ikut serta melakukan Kick Off terhadap Wisata Kalimas ini dengan digitalisasi," kata Indah Kurnia.

Kick Off Wisata Kalimas Peneleh, pada Sabtu (16/9/2023) malam tersebut juga dihadiri oleh Deputi Kepala Bank Indonesia Provinsi Jawa Timur (BI Jatim), Muslimin Anwar mewakili Kepala BI Jatim Doddy Zulverdi.

Suasana malam di tengah kota Surabaya inipun nampah indah. Sepanjang Sungai Kalimas nampak bersih dan mempesona di bawah sorotan gemerlap lampu malam. Alunan musik jazz menyemarakkan suasana.

Indah Kurnia mengatakan, Wisata Kalimas Riverside sudah saatnya menjadi primadona. Berada di Kawasan Kampung Peneleh Surabaya, kampung padat penduduk yang sarat akan nilai sejarah perjuangan bangsa. 

Kampung kelahiran Proklamator Kemerdekaan dan Presiden Pertama RI  Soekarno. Ada pula makam-makam Belanda. 

Maka tak heran jika kampung ini juga menjadi jujugan wisata bagi pelancong lokal maupun internasional. Terkadang penumpang kapal pesiar yang bersandar di North Quay Tanjung Perak turun ke tengah kota dan secara khusus mengagendakan kunjungan ke tempat ini.

Seberang Peneleh, bantaran Sungai Kalimas membentang. Dulu menjadi pusat peradaban perdagangan. Selain itu, ada upaya Legislator DPR RI bersama BI dalam memperkenalkan sistem pembayaran digital kepada masyarakat.

Editor : Ali Masduki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut