get app
inews
Aa Text
Read Next : Rayakan 70 Tahun Diplomasi Indonesia-Finlandia, Nola Learning Center Gelar Acara JOY of LEARNING

Ribuan Peserta Ramaikan Hokky Run, Begini Serunya

Selasa, 19 September 2023 | 18:44 WIB
header img
Ribuan Peserta Ramaikan Hokky Run. Foto iNewsSurabaya/ist

SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Hokky Pakuwon City baru saja buka pada Sabtu (16/9/2023) lalu. Setelah buka, Hokky Pakuwon City juga menggelar event lari yang dinamai Hokky Run pada Minggu (17/9/2023).

Owner Hokky Pakuwon City Randie Tanjung mengatakan event Hokky Run diikuti sekitar 3.000 peserta. Seluruh biaya pendaftaran peserta didonasikan ke Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Surabaya. "Ada sekitar 3.000 peserta. Rinciannya kita itu menjual 2.000 tiket dan sold out. Lalu sisa peserta merupakan partisipasi dari sponsor, developer, hingga PMI, dan banyak yang tidak dapat tiket juga hadir," kata Randie dalam keterangannya, Selasa (19/9/2023).

Randie menyatakan peserta Hokky Run membeli tiket seharga Rp 88.000 dengan benefit mendapat goodie bag dengan value seharga Rp 300.000 serta buah-buahan segar Hokkky dan makanan-minuman. Seluruh hasil pendapatan dari pendaftaran Hokky Run, lanjut Randie didonasikan ke Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Surabaya. "Semua yang dibayar peserta kita donasikan ke PMI sejak dua minggu sebelumnya. Karena kita jualan tiket sejak Agustus dan awal September sudah sold out," jelasnya.

Randie menyampaikan apresiasi dan terima kasihnya kepada Pemkot Surabaya dan PMI Kota Surabaya yang membuat acara berjalan sukses. "Kemarin Hokky Run dibuka Sekretaris Kota Surabaya Pak Ikhsan. Kami ucapkan terima kasih ke Pemkot dan PMI Surabaya yang membuat Hokky Run meriah, dan antusias luar biasa," jelasnya."Kami juga berterima kasih partisipasi peserta yang peduli untuk PMI. Kontribusi peserta yang juga mengajak saudara dan teman-temannya hadir," tambahnya.

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut