get app
inews
Aa Read Next : Rutan Trenggalek Dapat Pujian sebagai Pusat Pelayanan Terbaik, Begini Penilaiannya

Optimalkan Pelaksanaan RANHAM dan KKPHAM di Kabupaten Madiun, Ini yang Dilakukan Kemenkumham Jatim

Rabu, 04 Oktober 2023 | 15:37 WIB
header img
Kemenkumham Jatim komitmen mengawal Rencana Aksi Nasional Hak Asasi Manusia (RANHAM) dan Pembangunan Kabupaten/Kota Peduli HAM (KKPHAM). Foto iNewsSurabaya/ist

MADIUN, iNewsSurabaya.id - Kanwil Kemenkumham Jatim aktif mendukung pelaksanaan Rencana Aksi Nasional Hak Asasi Manusia (RANHAM) dan Pembangunan Kabupaten/Kota Peduli HAM (KKPHAM). Salah satu bukti nyatanya, instansi yang dipimpin Heni Yuwono itu telah menggandeng Pemerintah Kabupaten Madiun. 

Sosialisasi terkait program ini telah digelar di Kantor Bupati Madiun hari ini (4/10). Kegiatan yang dipimpin Kabid HAM Wiwit P Iswandari itu dihadiri oleh perwakilan berbagai Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang bertanggung jawab atas pelaporan Aksi HAM dan KKPHAM di lingkungan Pemerintah Kabupaten Madiun.

Acara ini resmi dibuka oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra Kabupaten Madiun Sujiono. Dalam sambutannya, Sujiono menekankan pentingnya RANHAM dan KKPHAM. 

"Yaitu sebagai salah satu kewajiban dan tanggung jawab negara dalam memastikan pemenuhan HAM bagi seluruh warganya," terangnya.

Dalam kegiatan tersebut, dua narasumber penting juga turut hadir, yakni perwakilan dari Biro Hukum Sekretariat Daerah Provinsi Jawa Timur dan Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Jawa Timur.

Wiwit yang mewakili Kanwil Kemenkumham Jatim menjadi narasumber pertama yang memberikan paparan. Dia menyampaikan hasil evaluasi data KKPHAM Kabupaten Madiun di tingkat kanwil. Dalam paparannya, dijelaskan bahwa sinergi dan kolaborasi seluruh aparat pemerintahan sangat penting dalam melaksanakan RANHAM/Aksi HAM dan KKPHAM. 

"Selain itu, Kabupaten Madiun yang belum belum mendapatkan predikat "Peduli HAM" diharapkan dapat meraihnya pada tahun ini," urai Wiwit.

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut