SURABAYA, iNews.id - Auto 2000 Jawa Timur (Jatim) salah satu dealer mobil Toyota memproyeksikan hingga akhir tahun ini penjualan All New Fortuner 2.8 mencapai 1.800 unit.
Artinya, dalam sebulan, target rata-rata penjualan sebanyak 150 unit.
Senior Area Business Manager Auto 2000 Jatim, Herry Deswanto mengatakan, sejak dilaunching pada pertengahan Januari lalu, pemesanan All New Fortune 2.8 sudah mencapai 110 unit.
Diperkirakan, jumlah pemesanan tersebut meningkat, mengingat saat ini masyarakat belum merasakan sendiri sensansi berkendara dengan sport utility vehicle (SUV) tersebut.
"Angka pemesanan itu masyarakat belum test drive. Kalau setelah test drive biasanya penjualan akan naik lagi," katanya disela acara test Drive All New Fortuner 2.8 di Lapangan Kodam V Brawijaya, Jumat (28/1/2022).
Ia menambahkan, sebelumnya rata-rata penjualan Fortuner dalam sebulan mencapai 135 unit untuk dealer Auto 2000 di Jatim.
Dengan kehadiran All New Fortuner 2.8, penjualan diprediksi naik menjadi 150 unit perbulan.
Jika diakumulasi setahun mencapai 1.800 unit. Penjualan diprediksi akan naik karena selisih harga antara Fortuner lama dengan yang baru hanya Rp5 jutaan.
"Harga On The Road (OTR) All New Fortuner dibanderol mulai dari Rp584 jutaan hingga Rp605 jutaan," imbuh Herry.
Sementara itu, terkait kegiatan test drive All New Fortuner di Lapangan Kodam V Brawijaya, Regional Business Division Head Auto2000 East Java & Bali Judianto mengatakan, acara ini digelar bersama dengan awak media dan komunitas Fortuner di Jatim.
Acara yang berlangsung selama 3 hari mulai Jumat 28 Januari sampai Minggu 30 Januari 2022.
“Kami sengaja kita mengundang rekan-rekan media, kawan kawan komunitas Fortuner, para pelanggan setia kami, dan penggemar kendaraan SUV di Jatim untuk bisa merasakan sensasi berkendara dengan Fortuner 2.8 ini," katanya.
Diketahui, Toyota Fortuner pertama kali diperkenalkan di Indonesia pada tahun 2005. Mobil ini hadir dengan DNA sebuah 7-seater SUV.
Salah satu daya tarik SUV ini adalah penggunaan mesin dengan tenaga dan torsi yang besar.
“Kami meluncurkan All New Fortuner sebagai bentuk apresiasi kita ke customer," pungkas Judianto.
Editor : Ali Masduki