get app
inews
Aa Text
Read Next : Program Beasiswa GrabScholar, Peluang Pelajar dan Mahasiswa Indonesia dapat Biaya Pendidikan

Dosen Untag Surabaya Kolaborasi dengan Mahasiswa Kembangkan BUMDes di Mojokerto

Senin, 20 November 2023 | 12:40 WIB
header img
Dosen Untag Surabaya Kolaborasi dengan Mahasiswa Kembangkan BUMDes di Mojokerto. Foto iNewsSurabaya/ist

MOJOKERTO, iNewsSurabaya.id - Keberadaan Badan Usaha Miliki Desa (BUMDes) menjadi salah satu perhatian utama yang harus dikelola dengan baik. BUMDes memiliki potensi besar untuk mengembangkan wisata desa yang ada di wilayah masing-masing. 

Salah satu Desa yang mengembangkan potensi BUMDes untuk kebangkitan perekonomian adalah Desa Kebon tunggal yang memiliki potensi wisata sangat bagus. Wisata yang bakal dikembangkan adalah Lembah Mbencirang dan Wisata Edukasi Tanaman Obat Keluarga (TOGA), keduanya memiliki potensi unggulan yang dimiliki oleh desa yang terletak di Kecamatan Gondang, Kabupaten Mojokerto tersebut. 

Untuk mengembangkan wisata itu, perlu dilakukan kolaborasi antara desa, BUMDes, serta stakeholder sehingga diperlukan adanya optimalisasi BUMDes sebagai motor penggerak.

Faktor inilah yang mendorong dua dosen dari Universitas 17 Agustus 1945 (Untag) Surabaya turun lapangan. Mereka adalah Dida Rahmadanik, S.AP., M.AP, dan Yusuf Hariyoko, S.AP., M.AP, bersama dua mahasiswa administrasi publik yakni Lintang Laxita Chandra Dewi dan Dinda Amalia Arrahma turut membagikan ilmunya untuk membantu Pemerintah Desa Kebontunggul sebagai upaya bersama dalam meningkatkan peran BUMDes sebagai penopang perekonomian desa terutama melalui sektor pariwisatanya.

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut