get app
inews
Aa Text
Read Next : PTPN 1 Regional 4 Panen Raya Tembakau, Raih Target dan Berdayakan Perempuan

Pengurus DPC IWAPI Kota Surabaya Resmi Dilantik, Ini Target Lima Tahun ke Depan

Sabtu, 20 Januari 2024 | 21:07 WIB
header img
Pengurus DPC Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) Kota Surabaya periode 2023-2028 saat acara pelantikan di Graha Sawunggaling, Gedung Pemerintah Kota Surabaya, Sabtu (20/1/2024). Foto: iNewsSurabaya/Ali Masduki

SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Pengurus DPC Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) Kota Surabaya resmi dilantik. Mereka dilantik dan dikukuhkan langsung oleh Ketua Umum DPD IWAPI Jatim Hj Susmiati Rahmawati di Graha Sawunggaling, Gedung Pemerintah Kota Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (20/1/2024).

Berdasarkan Surat Keputusan DPD IWAPI Jawa Timur No.105/DPD-IWAPI PROV JATIM/I/2024, Ketua DPC IWAPI Kota Surabaya dijabat oleh Sofi Riandini. Ia menggantikan Reny Widya Lestari yang sudah memimpin selama dua periode.

Pelantikan ini mengusung tema Sinergitas Wanita Pengusaha Melangkah Bersama Menuju Kebangkitan dan Kedigdayaan Ekonomi dan Teknologi Masa Depan. Setelah pengukuhan, akan dilaksanakan rapat pleno untuk menentukan program kerja lima tahun ke depan.

Sofi Riandini berkomitmen terus melakukan pembinaan organisasi ini melalui inovasi, kolaborasi dan upaya bersama.

"Saya sangat bersemangat untuk memimpin IWAPI Kota Surabaya, untuk berupaya meningkatkan prestasi yang telah dicapai sejauh ini," ujarnya.

Dengan kebersamaan, Sofi memastikan akan terus memperjuangkan hak-hak perempuan, memberikan dukungan dan menciptakan lingkungan supportif. dia juga segera melakukan pelatihan kepemimpinan dan lainnya bagi internal organisasi.

"Kegiatan sosial kami juga tidak akan pernah berhenti, edukasi, pendidikan dan advokasi akan tetap diadakan," ungkap pengusaha kuliner Kaki Lima Steak tersebut.

Selain itu, Sofi memiliki target dapat  melipatgandakan jumlah anggota yang saat ini mencapai 130 orang. "Kita harus bisa men-double itu," ucapnya.

Sementara, Ketua Umum DPD IWAPI Jatim Susmiati Rahmawati berpesan agar ketua baru tetap mengikuti aturan sesuai AD/ART. Serta mengayomi para anggota dalam wadah IWAPI Surabaya

"Karena di IWAPI mengedepankan kompromi dan silaturahmi," kata Susmiati.

Selain itu, IWAPI Surabaya merupakan vocal point garda terdepan dalam membantu program pemerintah. Seperti pengentasan kemiskinan dan pemberdayaan perempuan.

Turut hadir dalam pelantikan DPC IWAPI Kota Surabaya, Kepala Dinas Pemberdayaan, Perempuan dan Perlindungan Anak serta Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3A-PPKB) Kota Surabaya, Ida Widayanti dan perwakilan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Surabaya.
 

Editor : Ali Masduki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut