get app
inews
Aa Text
Read Next : DPLK AXA Mandiri Perkuat Posisi dengan Kerja Sama Baru dan Capaian Signifikan di Usia Kelima

Investasi Lebih Mudah dengan Fundtasia Fair di Central Park Mall, Begini Manfaatnya

Kamis, 22 Februari 2024 | 11:26 WIB
header img
DepositoBPR by Komunal menggelar Fundtasia Fair di Central Park Mall. Foto iNewsSurabaya/ist

JAKARTA, iNewsSurabaya.id - DepositoBPR by Komunal kembali menggebrak dengan kegiatan Fundtasia Fair, acara pameran yang bertujuan untuk memberikan dorongan kepada masyarakat dalam memahami lebih dalam tentang investasi keuangan. Berlangsung mulai 21 hingga 25 Februari 2024, acara ini mengambil tempat di Atrium Laguna, Central Park Mall, Jakarta.

Vera Rosana, Head of Marketing Komunal, dengan antusias menjelaskan bahwa Fundtasia Fair kali ini merupakan gelaran kedua yang diadakan. Melalui acara ini, masyarakat diajak untuk memahami secara mendalam tentang investasi deposito, terutama produk DepositoBPR.

"Dengan adanya Fundtasia Fair, kami berharap masyarakat dapat lebih memahami dan mengeksplorasi secara lebih lanjut tentang investasi deposito, khususnya produk DepositoBPR by Komunal," ungkapnya dengan semangat pada Kamis (22/2/2024).

Acara ini tidak hanya menjadi ajang untuk belajar tentang investasi, tetapi juga menjadi momen yang tepat untuk memulai atau memperluas portofolio investasi, terutama di awal tahun yang dipercayai sebagai tahun Naga Kayu. Jadi, jangan lewatkan kesempatan ini untuk bergabung dalam dunia investasi, khususnya dengan produk DepositoBPR yang menawarkan keamanan dan potensi keuntungan yang menarik.

Vera menjelaskan manfaat yang didapatkan dari investasi DepositoBPR by Komunal. Pertama, investasi pada Deposito BPR memberikan imbal hasil mencapai 6,75% atau lebih tinggi dari deposito biasa. 

Selain itu, investasinya juga mudah dilakukan karena cukup satu kali daftar untuk bisa terhubung ke 376 BPR di seluruh Indonesia. “Terakhir, memiliki risiko rendah, terdaftar dan diawasi oleh OJK, serta aman karena masuk dalam batas bunga penjaminan LPS,” ujarnya.

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut