SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Kantor PPP Kota Surabaya menjadi pusat perhatian yang ramai karena acara silaturahmi dan buka bersama dengan Wali Kota dan Wakil Wali Kota, Eri Cahyadi dan Armudji, serta ratusan kader.
Menurut Plt Ketua DPC PPP Kota Surabaya, Muhaimin, kegiatan ini merupakan agenda rutin di bulan Ramadhan. Meskipun demikian, tanpa arahan politik konkret, PPP menegaskan komitmennya untuk mendukung pembangunan Kota Surabaya di bawah kepemimpinan apapun.
"Kegiatan seperti ini adalah rutin, kebetulan saja beliau, mas Eri Cahyadi selaku wali kota sama Cak Ji ini silaturahminya sama," jelasnya saat ditemui disela acara, Minggu (31/3/2024).
Muhaimin juga menyoroti kemungkinan pasangan Eri-Armudji sebagai pemimpin terbaik, seiring dengan visi dan misi partai dalam pembangunan, terutama dalam peningkatan kesejahteraan dan pendidikan.
Eri Cahyadi menyambut baik kontribusi PPP dalam pembangunan Kota Surabaya, terutama dalam upaya menurunkan stunting dan pengentasan kemiskinan.
"Dari dulu punya kontribusi yang besar ya untuk kota Surabaya, baik menurunkan stunting dan yang lainnya, semoga terus bisa bekerjasama," katanya.
Editor : Arif Ardliyanto