Masuk Semifinal Piala Asia U-23, Pemain Timnas Indonesia U-23 dapat Pemutihan Kartu, Ini Sosoknya
Jum'at, 26 April 2024 | 19:18 WIB
Komang Teguh dan Kelly Sroyer menerima kartu kuning kontra Australia U-23, Justin Hubner (vs Yordania U-23) dan Ivar Jenner (Korea Selatan U-23). Efek regulasi ini, hukuman kartu kuning nama-nama di atas dihapus. Hal itu berarti, Rizky Ridho dan kawan-kawan akan tampil di semifinal Piala Asia U-23 2024 dengan status 0 kartu kuning.
“Rafael Struick dipastikan absen dikarenakan sudah mengoleksi dua kartu kuning sebelum laga semifinal,” tulis akun Instagram @idn_abroad.
“Untuk pemutihan kartu di semifinal hanya berlaku untuk Pemain yang baru mengoleksi 1 kartu kuning. Contohnya Rizky Ridho. Pasal 54.1.3 dari regulasi kompetisi Piala Asia U-23 2024,” tutup @idn_abroad.
Editor : Arif Ardliyanto