Pertama, Ernando Ari berpotensi dilanggar pemain Arab Saudi U-23 sebelum meninju bola. Kedua, ada potensi Zaid Tahseen terjebak offside karena berada di belakang Ernando Ari sebelum mencetak gol.
Namun, setelah berdiskusi dengan wasit VAR, Majed Mohammed Al-Shamrani tetap mengesahkan gol tersebut. Alhasil, skor sama kuat 1-1 dan bertahan hingga babak pertama usai.
Di babak kedua, intensitas serangan dari kedua tim juga masih tinggi. Kedua tim sama-sama ngotot meraih kemenangan demi merebut tiket lolos Olimpiade Paris 2024. Hanya saja hingga waktu normal berakhir, skor sama kuat 1-1.
Laga pun berlanjut ke babak tambahan 2x15 menit. Di babak ini, Irak berbalik unggul 2-1 lewat aksi Ali Jasim di menit 96.
Singkat kata, Irak U-23 menang 2-1 atas Timnas Indonesia U-23. Irak U-23 pun lolos ke Olimpiade Paris 2024.
Sementara Timnas Indonesia U-23, harus menunda kelolosan mereka ke Olimpiade Paris 2024. Timnas Indonesia U-23 masih bisa lolos ke Olimpiade Paris 2024 asalkan menang atas wakil Afrika, Timnas Guinea U-23, di babak playoff.
Rencananya, laga playoff Olimpiade Paris 2024 bakal digelar di Kyoto, Jepang pada Kamis, 9 Mei 2024. Sekarang harapannya skuad Timnas Indonesia U-23 dapat recovery secara cepat hingga siap tampil melawan Guinea U-23.
Editor : Arif Ardliyanto