get app
inews
Aa Read Next : Kantor di Surabaya Punya Sistem Absen Unik Viral, Pegawai Foto Absensi Sesuai Tema

Ribuan Umat Hindu Jatim Hadiri Perayaan Dharma Santi 2024 di Taman Candra Wilwatikta

Senin, 20 Mei 2024 | 07:48 WIB
header img
Ribuan Umat Hindu di Jatim Hadiri Perayaan Dharma Santi 2024 di Taman Candra Wilwatikta. Foto iNewsSurabaya/lukman

SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Ribuan umat hindu dari berbagai wilayah di Jawa Timur (Jatim) mengikuti perayaan Dharma Santi tahun Saka 1946/2024 yang digelar di Taman Candra Wilwatikta Pandaan, Minggu (19/5/2024).  Kegiatan tersebut pertemuan silahturahmi untuk saling memaafkan antarumat Hindu.

Ketua Panitia I Nyoman Bintara Prayudi, Dharma Santi juga merupakan salah satu dari rangkaian perayaan hari raya Nyepi. Kegiatan ini juga diartikan Darmawacana memberikan pengetahuan umat Hindu untuk mendekatkan diri kepada Tuhan Yang Maha Esa (YME).

"Dharmasanti ini dihadiri sebanyak 10 ribu umat Hindu dari Jawa Timur. Serangkaian perayaan ini sekaligus momen memperkokoh kebersamaan, persatuan, dan kerukunan umat beragama khususnya di wilayah Jawa Timur," ungkap Nyoman Bintara disela kegiatan. 

Nyoman Bintara menyebut umat Hindu juga sangat dekat dengan budaya dengan menjunjung kearifan lokal. Begitu juga terkait ciri khas, umat Hindu di setiap daerah mempunyai ciri beda bisa dilihat dari Busana. Semuanya mengedepankan kearifan lokal sesuai daerah, Tengger punya baju sendiri, begitu juga di Bali, semua punya ciri khas. "Untuk tema acara ini adalah Sat Cit Ananda untuk Indonesia Jaya. Jadi Kebaikan, Kebenaran dan Kemuliaan, kita merangkum dari tiga bahasa itu untuk Indonesia Jaya," terangnya. 

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut