get app
inews
Aa Read Next : Aksi Donor Darah di Karita Surabaya Berhasil Kumpulkan 21 Kantong

Cerita Seru Tyas Mirasih dan Tengku Tezi Main Film Bareng Anjing Pitbul

Jum'at, 25 Februari 2022 | 21:26 WIB
header img
Tyas Mirasih dan Tengku Tezi saat nobar film Marley di Surabaya, Jumat (25/2/2022). (Foto: Ali Masduki)

Nah, bagi Tengku, hal itu menjadi salah satu tantangan yang tidak mudah dan pastinya membuatnya tidak nyaman selama syuting.

"Saya terus terang belum pernah nyentuh anjing sebelumnya. Jadi bener-bener gak tahu anjing, dan ketemunya Pitbol," katanya usai Nonton Bareng Film Marley di Surabaya, Jumat (25/2/2022).

Kata Tengku, Pitbol merupakan tipe anjing yang paling susah diajarin. Paling tambeng dan keras kepala. Untuk bisa bersahabat dengan Pitbol, ia membutuhkan pendekatan selama satu bulan sebelum syuting.

"Pitbul kita semua tahu, stigmanya mengerikan. Tapi ternyata kalau kita baik dia juga baik. Tergantung pendekatan," ungkapnya.

Selain harus bersahabat dengan anjing Pitbul, Tengku juga harus berperan sebagai orang baik. Hal itu, kata dia, sangat bertolak belakang dengan kebiasaannya berakting.

"Biasanya gak baik ini jadi baik, jadi guru matematika pula. Terus gak pernah nyentuh anjing, ini sama anjing. Pokoknya semuanya bertolak belakang bagi diri sendiri. Memang ini tantangan pertama yang paling sulit," ujarnya.

Editor : Ali Masduki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut