get app
inews
Aa Text
Read Next : Siswa SMK Ketintang Belajar Jurnalistik di Unesa, Kembangkan Potensi Observasi hingga Penulisan

Semarak Dekamvest 2024, Ajang Kreativitas SMK Ketintang Surabaya yang Ditunggu Siswa

Kamis, 24 Oktober 2024 | 07:29 WIB
header img
Dekamvest 2024 jadi Ajang Kreativitas SMK Ketintang Surabaya yang Ditunggu Siswa. Foto iNewsSurabaya/Neville

SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Siswa SMK Ketintang Surabaya semakin menunjukkan kematangan dalam kreativitas berkarya. Dalam ajang tahunan Dekamvest 2024, mereka diwajibkan menampilkan hasil karya yang tidak hanya menjadi buah pemikiran, tetapi juga wujud eksplorasi bakat dan minat yang mendalam.

Sejak pukul 08.00 WIB, semangat ratusan siswa dari kelas 10, 11 Desain Komunikasi Visual (DKV), dan 12 Multimedia sudah terasa di seluruh penjuru sekolah. Aula SMK Ketintang disulap menjadi panggung penuh warna, di mana ide-ide segar para siswa dipamerkan dalam acara tahunan yang telah dinanti-nantikan ini. 

"Dekamvest, yang berlangsung selama tiga hari hingga 25 Oktober 2024, menjadi sarana bagi para siswa untuk memperlihatkan kepiawaian mereka dalam bidang desain dan multimedia," kata Kakom DKV SMK Ketintang Surabaya, Panji Bagas Setyo Abdi di sekolah. 

Panji mengakui, suasana sekolah terasa sangat meriah dengan acara ini. Karya-karya kreatif siswa tak hanya menarik perhatian, tetapi juga menjadi bukti bagaimana pendidikan kreatif di SMK Ketintang membuahkan hasil. 

"Anak-anak ini membuat karya kita kasih waktu 2 minggu. Mereka mampu menyelesaikannya," ujarnya. 

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut