get app
inews
Aa Text
Read Next : 32 Prajurit Petarung Yonif 1 Marinir Naik Pangkat

Sertijab Danyon Arhanud 2 Marinir, Tongkat Komando Beralih ke Tangan Baru

Rabu, 06 November 2024 | 08:04 WIB
header img
Komandan Resimen Artileri 2 Marinir, Kolonel Marinir Rana Karyana, memimpin serah terima jabatan Komandan Batalyon Arhanud 2 Marinir. Foto/Ali Masduki

SURABAYA, iNewsSurabaya.id – Suasana khidmat menyelimuti lapangan apel Kesatrian Marinir Sutedi Senaputra, Karangpilang, Surabaya, saat Komandan Resimen Artileri 2 Marinir, Kolonel Marinir Rana Karyana, memimpin serah terima jabatan Komandan Batalyon Arhanud 2 Marinir.

Letkol Marinir Yogi Setiaji, yang sebelumnya menjabat sebagai Komandan Batalyon Arhanud 2 Marinir, menyerahkan tongkat estafet kepemimpinan kepada Mayor Marinir Rohmad. Serah terima jabatan ini berdasarkan Surat Perintah Danmenart 2 Mar No. Sprint/592/XI/2024 Tanggal 01 November 2024.

Rangkaian acara sertijab diawali dengan laporan Komandan Upacara kepada Inspektur Upacara, dilanjutkan dengan pemeriksaan pasukan, penyumpahan jabatan, pembacaan Keputusan Kasal, dan penyerahan Tunggul Batalyon Arhanud 2 Marinir dari Danmernart 2 Mar kepada pejabat baru. Acara diakhiri dengan penandatanganan fakta integritas, foto bersama, dan ramah tamah di ruang VIP Yon Arhanud 2 Marinir.

Dalam amanatnya, Danmenart 2 Mar menuturkan bahwa serah terima jabatan merupakan proses pembinaan personel yang vital untuk meningkatkan profesionalisme prajurit

"Sertijab juga menjadi upaya penyegaran organisasi dalam menghadapi perkembangan lingkungan strategis yang semakin cepat, kompleks, dan dinamis," tuturnya.

Danmenart 2 Mar menambahkan, kegiatan ini memiliki dimensi penting dalam rangka kaderisasi dan reorganisasi. Ini memberikan peluang dan waktu kepada perwira terpilih untuk mengimplementasikan seni dan ilmunya dalam memimpin satuan. 

"Harapannya, satuan akan semakin baik dan profesional, siap membina kemampuan dan menyiapkan kekuatan tempur unsur-unsur artileri pertahanan udara dalam melaksanakan operasi pendaratan amphibi, operasi keamanan dalam negeri, serta tugas-tugas tempur lainnya sesuai kebijakan komando atas," terangnya.

Kolonel Marinir Rana Karyana juga menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan kepada Letkol Marinir Yogi Setiaji atas dedikasi, loyalitas, dan pengabdiannya selama menjabat sebagai Komandan Batalyon Arhanud 2 Marinir. 

"Pengalaman selama menjadi Danyon dapat dijadikan bekal berharga dalam melaksanakan tugas dan jabatan yang baru," ujarnya.

Kepada Mayor Marinir Rohmad, Danmenart 2 Mar mengucapkan selamat datang dan selamat bertugas. Ia juga berpesan bahwa dalam menghadapi era masa kini yang sarat dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi serta perkembangan lingkungan strategis yang dinamis, prajurit dituntut lebih mawas diri dan antisipatif dengan mengembangkan kemampuan dan meningkatkan kualitas diri. 

"Memiliki kemampuan profesi yang handal di atas landasan mental dan moral yang tangguh, serta disiplin yang tinggi, akan membuat Anda mampu melaksanakan setiap tugas yang dibebankan," pesan Danmenart 2 Mar.

Editor : Ali Masduki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut