get app
inews
Aa Text
Read Next : Rayakan Hari Pelanggan Nasional, Prudential Syariah Lakukan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

Pegadaian Madiun Gratiskan Pemeriksaan Kesehatan, Ratusan Warga Senang

Kamis, 14 November 2024 | 15:39 WIB
header img
Pegadaian Madiun Gratiskan Pemeriksaan Kesehatan. Foto iNewsSurabaya/ist

MADIUN, iNewsSurabaya.id - PT Pegadaian Cabang Madiun menggelar pemeriksaan kesehatan gratis bagi nasabah, agen, dan masyarakat umum. Kegiatan ini mendapatkan pujian dari masyarakat sekitar. 

Dalam kegiatan yang berlangsung di kantor cabang Madiun, tercatat 123 peserta ikut. Mereka melakukan pemeriksaan kesehatan lengkap, termasuk pemeriksaan dokter umum, gula darah, kolesterol, asam urat, dan rekam jantung, (13/11/24) Rabu.

Eko Supriyanto selaku Deputy Bisnis PT Pegadaian Area Madiun, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan komitmen PT Pegadaian melalui tanggung jawab sosial dan lingkungan. 

"Melalui kegiatan ini, kami berupaya mendukung tujuan pembangunan berkelanjutan (TPB), khususnya pada pilar ketiga yang berfokus pada kehidupan sehat dan sejahtera. Kami berharap masyarakat semakin sadar akan pentingnya menjaga kesehatan," jelasnya.

Dalam pelaksanaannya, PT Pegadaian bekerja sama dengan Klinik Pratama Pegadaian Permata Surabaya untuk menyediakan tenaga medis dan peralatan pemeriksaan. Peserta pun antusias mengikuti kegiatan ini dan merasa terbantu dengan adanya layanan kesehatan tanpa biaya.

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut