get app
inews
Aa Text
Read Next : AXA Mandiri Dukung Pendidikan Inklusif melalui Program "Bangga Berikan Masa Depan yang Pasti"

Tingkatkan Kualitas Layanan, AXA Mandiri Resmikan Customer Care Centre Baru di Surabaya

Selasa, 11 Februari 2025 | 17:13 WIB
header img
Emma Corner dirancang untuk memberikan kenyamanan dan kemudahan bagi nasabah dalam mengakses berbagai layanan, mulai dari pembaruan data diri, top up, hingga pengajuan klaim secara mandiri. Foto/Ali Masduki

SURABAYA, iNewsSurabaya.id - PT AXA Mandiri Financial Services (AXA Mandiri) terus menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kualitas layanan dengan meresmikan Customer Care Centre dan kantor Regional VIII baru di Jl. Bratang Binangun Blok D 9-10, Surabaya. 

Kehadiran kantor baru ini dilengkapi dengan inovasi layanan digital bernama Emma Corner, yang dirancang untuk memberikan kenyamanan dan kemudahan bagi nasabah dalam mengakses berbagai layanan, mulai dari pembaruan data diri, top up, hingga pengajuan klaim secara mandiri.

“Tahun baru 2025 tidak hanya memberi semangat baru dalam melayani nasabah, tapi juga memberikan kemudahan untuk mendapatkan layanan kepada lebih dari 13 ribu nasabah AXA Mandiri di Jawa Timur,” ujar Mirna Damayanti, Chief Operations Officer AXA Mandiri, Selasa (11/2/2025).

Emma Corner menjadi salah satu terobosan AXA Mandiri dalam memanfaatkan teknologi terkini untuk meningkatkan pengalaman nasabah. Fasilitas ini memungkinkan nasabah untuk mengelola polis asuransi, melakukan live chat dengan customer service, serta menikmati berbagai fitur layanan kesehatan digital di ruang tunggu yang nyaman.

Selain di Surabaya, AXA Mandiri juga telah menghadirkan Customer Care Centre di lima kota besar lainnya, yaitu Jakarta, Bandung, Medan, Semarang, dan Palembang. Dengan jaringan yang luas ini, AXA Mandiri semakin memudahkan nasabah dalam mengakses layanan perlindungan dan perencanaan keuangan.

AXA Mandiri juga memastikan bahwa layanannya dapat dijangkau oleh masyarakat melalui lebih dari 1.500 kantor cabang Bank Mandiri di seluruh Indonesia. Nasabah dapat berkonsultasi dengan financial advisor untuk mendapatkan produk asuransi konvensional maupun syariah yang sesuai dengan kebutuhan mereka.

“Kami berkomitmen untuk memberikan layanan terbaik, baik secara digital maupun melalui jaringan kantor cabang kami. Ini adalah bentuk nyata dari dedikasi kami kepada nasabah,” tambah Mirna.

Bagi nasabah yang lebih memilih layanan online, AXA Mandiri menyediakan berbagai saluran komunikasi, termasuk contact center di nomor 1500803, email ke customer@axa-mandiridotcodotid, serta aplikasi Emma. 

Emma adalah platform digital yang memungkinkan nasabah mengelola polis asuransi, melakukan live chat dengan customer service, dan mengakses layanan kesehatan digital kapan saja dan di mana saja.

Komitmen AXA Mandiri dalam melayani nasabah juga tercermin dari pembayaran klaim dan manfaat yang mencapai Rp6,6 triliun hingga akhir September 2024. 

Selain itu, kondisi keuangan AXA Mandiri yang solid ditunjukkan dengan nilai Risk-Based Capital (RBC) sebesar 504,1%, jauh di atas batas minimal 120% yang ditetapkan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

“Kami terus berupaya memenuhi kewajiban kepada nasabah dengan dukungan keuangan yang kuat. Ini adalah bukti nyata dari komitmen kami untuk memberikan perlindungan dan kenyamanan bagi nasabah,” tegas Mirna.

Editor : Ali Masduki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut