get app
inews
Aa Text
Read Next : PLN Indonesia Power Grati dan Dompet Dhuafa Jatim Salurkan Bantuan Korban Puting Beliung di Lekok

Tadabbur Alam Ramadan 1446 H: Merajut Keimanan, Menyatu dengan Alam di Bulan Penuh Berkah

Selasa, 18 Maret 2025 | 20:38 WIB
header img
Momentum Ramadan tahun ini menjadi lebih berkesan bagi 65 yang mengikuti kegiatan Tadabbur Alam Ramadan yang diselenggarakan oleh Dompet Dhuafa Jawa Timur. Foto iNEWSSURABAYA/ist

MALANG, iNEWSSURABAYA.ID - Momentum Ramadan tahun ini menjadi lebih berkesan bagi 65 yang mengikuti kegiatan Tadabbur Alam Ramadan yang diselenggarakan oleh Dompet Dhuafa Jawa Timur. Event ini digelar dengan menggandeng DMC Dompet Dhuafa dan Dompet Dhuafa Volunteer (DDV) Jawa Timur. Bertempat di Bumi Maringi Peni (BMP) Pujon, Malang, acara ini menjadi ruang refleksi spiritual dan sosial bagi para peserta melalui beragam aktivitas yang sarat makna.

Achmad Luqman, Kepala Bagian Mitigasi dan Pusat Pendidikan Pelatihan DMC Dompet Dhuafa, mengatakan pentingnya sinkronisasi antara manusia dan alam. 

“Momentum Ramadan ini adalah waktu yang tepat untuk merenungi betapa esensialnya alam dalam kehidupan kita semua,” ujarnya.

Pimpinan Dompet Dhuafa Jawa Timur, Moch. Rizzqi Aladib, turut menambahkan kegiatan ini menjadi wadah untuk merenungkan bagaimana sejatinya alam dan manusia adalah satu kesatuan yang berdampingan. 

"Ramadan menjadi cara kita mensyukuri nikmat yang telah Allah berikan.” katanya. 

Peserta kegiatan, Nurul Azizah, mengaku bahwa kegiatan ini memberikan dampak yang luar biasa. “Alhamdulillah, kegiatan ini membuat saya lebih tercerahkan. Ramadan kali ini terasa berbeda karena saya mendapatkan banyak pengalaman spiritual sekaligus mengenal teman-teman yang luar biasa,” tuturnya. 

Hal serupa diungkapkan Ziko Rizqillah Akbar yang menyoroti manfaat dari materi yang disampaikan. “Kegiatannya keren banget! Materi ‘The Power of Doa’ dan tadabbur ayat-ayat kontemporer tentang alam sangat berkesan bagi saya,” ucapnya.

Kegiatan ini diawali dengan sesi pembukaan yang dipimpin oleh Achmad Luqman, dilanjutkan dengan berbagai aktivitas spiritual seperti tahajud bersama, khataman Al-Quran, sholat dhuha, hingga dzikir dan tadabbur ayat-ayat Quran. 

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut