BANYUWANGI. iNews.id - Kepedulian terhadap warga tak mampu ditunjukan Perum Perhutani KPH Banyuwangi Utara, Ikatan Istri Karyawan Perhutani (IIKP), Yayasan Taruna Rimba Perhutani (YTRP) cabang Banyuwangi Utara serta para Guru Taman Kanak-Kanak Tunas Rimba Kecamatan Wongsorejo Kabupaten Banyuwangi.
Administratur Utama KKPH Perhutani Banyuwangi Utara, Ir Haris Suseno menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentik kepedulian Perhutani terhadap masyarakat kurang mampu pada bulan Ramadhan, khususnya masyarakat yang berada di sekitar lingkungan kantor Perum Perhutani. "Melalui kegiatan yang mulia di bulan berbagi ini, semoga kita senantiasa mendapatkan keberkahan, kelancaran di segala bidang pekerjaan dan diberikan hidyah serta kekuatan dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab kita sebagai insan Perhutani," katanya.
Dalam kegiatan ini yang terlihat hadir yakni pembina IIKP dan YTRP cabang Banyuwangi Utara dan Ketua IIKP sekaligus Ketua YTRP, Ratna Maidawati. Dalam kesempatan yang sama mengucapkan terima kasih kepada Kepala Sekolah TK Tunas Rimba Wongsorejo, Mar'awati, telah memberikan bantuan peduli kasih terhadap masyarakat sekitar yang membutuhkan bantuan.
Ketua IIKP/YTRP Cabang Banyuwangi Utara, Ratna Maidawati dalam keterangannya mengatakan bahwa jajaran Ikatan Istri Karyawan Perhutani di bulan yang baik ini ingin berbagi terhadap masyarakat kaum duafa sebagai bentuk perhatian dan berbagi di bulan yang penuh berkah.
"Pembagian zakat berupa paket sembako untuk meringankan beban terhadap masyarakat yang kurang mampu dan meningkatkan kepedulian sosiaal dengan berbagi serta mengasihi masyarakat di sekitar lokasi TK Tunas Rimba Wongsorejo Banyuwangi," ajarnya.
Mar'awati, menambahkan pihaknya mengucapkan terima kasih terhadap managen Perhutani KPH Banyuwangi Utara yang telah memberi bantuan serta mengajarkan bentuk kepedulian terhadap siswa TK tunas rimba Wongsorejo, Cabang Banyuwangi Utara.
"Semoga kita semua senantiasa dapat meningkatkan amal ibadah di bulan suci Ramadhan ini dengan memperbanyak dzikir, tadarus Alqur'an dan berbuat kebaikan," pungkasnya.
Editor : Arif Ardliyanto