get app
inews
Aa Read Next : Mampir Mojokerto! Ini Lokasi Destinasi Wisata Jajanan Basah yang Lagi Terkenal

Pemkot Mojokerto Berbenah, Targetkan 8 Pasar Penuhi Kriteria Pasar Sehat

Jum'at, 10 Juni 2022 | 05:30 WIB
header img
Pemerintah Kota Mojokerto akan mewujudkan 8 pasar yang ada di Kota Mojokerto menjadi pasar Sehat

MOJOKERTO, iNews.id - Pemerintah Kota Mojokerto akan mewujudkan 8 pasar yang ada di Kota Mojokerto menjadi pasar Sehat. Ini sebagai langkah untuk meraih predikat Kota Sehat dengan tataran tertinggi.

Saat ini Kota Mojokerto telah memegang predikat sebagai Kota Sehat kategori swasti saba Padapa dan swasti saba Wiwerda sebelumnya. Namun, capaian tersebut tidak lantas membuat Wali kota Mojokerto Ika Puspitasari berpuas hati. 

Wali Kota yang akrab disapa Ning Ita ini ingin agar di tahun 2023, predikat Kota Sehat Kota Mojokerto naik dengan memenuhi 7 tatanan guna meraih penghargaan swasti saba Wistara yang merupakan penghargaan tertinggi.

Untuk menuju ke Kota Sehat kategori Swasti Saba Wistara, salah satu penilaiannya adalah mewujudkan pasar rakyat sehat. Ning Ita bersama Pemkot Mojokerto ingin mengupayakan agar Pasar yang ada di Kota Mojokerto seluruhnya menjadi pasar sehat. 

"Kita sedang mengupayakan adanya penataan pasar sehingga keadaan menjadi lebih nyaman baik bagi penjual maupun yang berbelanja," jelasnya saat mengadakan kegiatan Penguatan Pasar Sehat di Kantor Pemkot Mojokerto, Kamis (9/6/2022). 

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut