BANYUWANGI, iNews.id - Menyambut Hut polri Ke 76 yang jatuh 1 juli 2022, Polresta Banyuwangi melakukan kerja bakti dengan membersihkan tempat ibadah berbagai umat.
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kabag SDM Kompol Idham Kholid, tempat ibadah yang dibersihkan adalah masjid, gereja, pura dan klenteng yang menjadi lokasi kerja bakti oleh anggota Polri di Polresta Banyuwangi, Jawa Timur.
Sejumlah anggota Polisi terlihat membersihkan masjid seperti di halaman memungut sampah, mengepel tempat wudhu hingga membersihkan pilar masjid Agung Banyuwangi serta menyedot debu karpet masjid dibantu takmir masjid.
Kapolresta Banyuwangi, AKBP Deddy Foury Millewa melalui Kabag SDM Kompol Idham Kholid mengatakan, kegiatan bersih - bersih tempat ibadah dilakukan sebagai bentuk menyambut Hut Polri yang Ke 76 dan Kepolisian peduli di tempat ibadah. Selain itu aksi bersih - bersih tempat ibadah dengan tema baksos Religi tersebut digelar tingkat Polresta hingga Polsek dalam waktu bersamaan. "Tujuan kita ingin semakin dekat dengan warga," katanya.
Menurut Kompol Idham Kholid, ada pesan toleransi didalamnya yang menyiratkan Polisi harus dekat dan mengayomi seluruh masyarakat tanpa memandang ras, suku, agama serta budaya.
Kegiatan ini digelar serentak di wilayah Kabupaten Banyuwangi, kita niatkan ibadah, membersihkan tempat ibadah masjid sebelum pelaksanaan sholad jumat dimulai. "Kerja bakti ini tidak hanya dilakukan di masjid, namun juga dilakukan ditempat ibadah yakni di gereja katolik maria ratu damai jalan Jaksa Agung Suprapto Banyuwangi, Pura Giri Nata dan Klenteng Hoo Tong Bio yang bertempat jalan ikan guramai. Kegiatan bakti sosial yang bertema Religi terus akan ditingkatkan oleh Polresta Banyuwangi," paparnya.
Pengurus Gereja Katolik Maria Ratu Damai, Romo Fidelis Suryo Abadi, mengatakan pihaknya salut terhadap Polri terutama personil Polresta Banyuwangi melakukan kerja bakti sosial diarea gereja secara bersama - bersama.
"Jumlah personil yang terlibat dalam kerja bakti sosial ini cukup banyak. Kami sangat bahagia dan senang sekali, tidak hanya bantuan fisik, namun lebih ke hubungan serta kedekatan kita dengan Polresta Banyuwangi, "ungkap Romo Fidelis Surya Abadi.
Editor : Arif Ardliyanto
Artikel Terkait