PISANG, iNews.id - Minggu pagi menjadi mimpi buruk bagi penumpang mobil Kementerian Agama (Kemenag) RI. Mobil dengan penumpang satu keluarga ini terjun di jurang dan menewaskan 6 orang.
Kecelakaan yang menewaskan enam orang yang merupakan satu keluarga terjadi di ruas Jalan Trans Kalimantan Desa Sakakajang Kecamatan Jabiren Raya Kabupaten Pulang Pisau, Kalimantan Tengah, pada Minggu pagi.
"Benar telah terjadi kecelakaan di Desa Sakakajang dengan korban sebanyak enam orang meninggal dunia," kata Kapolres Pulang Pisau AKBP Kurniawan Hartono saat dikonfirmasi di Pulang Pisau, Minggu.
Salah satu korban yang meninggal di dalam kecelakaan adalah mantan Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Pulang Pisau dan pernah menjabat sebagai Kepala Kantor Wilayah Kemenag Provinsi Kalimantan Tengah, Masrawan.
Korban saat ini menjabat sebagai Kepala Kantor Wilayah Kemenag Provinsi Kalimantan Timur. “Anggota kami masih bekerja di lapangan untuk melakukan evakuasi dan mendata korban,” kata Kapolres Pulang Pisau AKBP Kurniawan Hartono.
Editor : Arif Ardliyanto
Artikel Terkait