Tak hanya itu, Gubernur perempuan pertama di Jatim ini pun membagikan cara membuat jamu beras kencur yang menurutnya sangat mudah. Mudahnya proses membuat beras kencur diharapkan bisa dilakukan oleh setiap anggota keluarga.
"Gampang sekali bikin jamu beras kencur berasnya direndam kemudian ada kencur diulek lalu direbus jadilah itu jamu beras kencur yang memiliki khasiat bagi kebugaran tubuh," terangnya.
Sementara itu, Triono perwakilan dari MURI mengatakan MURI mendukung kegiatan pemecahan dua rekor MURI dunia baik untuk pembentangan kain merah putih terpanjang maupun minum jamu beras kencur dengan peserta terbanyak secara hybrid.
Ia menjelaskan bentangan kain di jembatan yang dilakukan di Jatim membanggakan karena merah putih adalah warna bendera Indonesia. Sedangkan beras kencur adalah minuman khas Indonesia yang rencananya akan diajukan ke Unesco sebagai warisa budaya tak benda milik Indonesia.
"Dimana pun belum ada, di Indonesia pun belum pernah ada, jadi MURI mencatatkan ini sebagai rekor dunia," kata Triono.
Editor : Ali Masduki
Artikel Terkait