Ketua DPD Golkar Sarmuji Salurkan Bantuan Ribuan Sembako Untuk Korban Bencana Alam di Jawa Timur

Lukman
M Sarmuji didampingi Ketua Bidang Bencana DPD Golkar Jatim Erick Reginal Tahalele melakukan kunjungan ke daerah Jatim bagian selatan. Foto: MPI/Lukman

Setelah menyapa dan memberikan bantuan di Malang, Sarmuji juga meninjau lokasi tanah gerak dan jembatan yang rusak akibat banjir bandang di Desa Purworejo, Kecamatan Wates Kabupaten Blitar. Hujan yang berlangsung selama dua hari mengakibatkan beberapa jembatan rusak dan 53 rumah terancam terkena longsor.

"Kalau malam terjadi hujan maka warga harus waspada dan segera mencari titik aman. Apalagi berdasarkan informasi dari pemerintah desa tanah yang ditempati 53 rumah warga sewaktu-waktu bisa terjadi longsor," ujar Sarmuji.

Bencana alam yang terjadi akhir-akhir ini tidak lepas dari kondisi lingkungan yang semakin kritis dan tidak mampu menjadi penyangga ketika fenomena hidrometeorologi sering terjadi seperti saat ini.

"Lingkungan kita sudah demikian kritis dan tidak lagi bisa menjadi penopang perubahan iklim yang terjadi secara tiba-tiba. Potensi-potensi bencana bisa jadi akan kembali lagi. Untuk itu kita harus tetap waspada dan mempersiapkan diri jika suatu saat bencana tersebut kembali terulang," pesan Sarmuji

Editor : Ali Masduki

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network