Desain Infrastruktur Jalan Wisata Kampung Kelengkeng Simoketawang Usai, Ini Hal Menariknya

Arif Ardliyanto
Dosen Univesitas 17 Agustus 1945 (Untag) Surabaya, Dr. Ir. Ibrahim Tohar, M.T.  dari Program Studi Arsitektur dibantu 5 mahasiswa MBKM menyelesaikan desain jalan untuk wisata kelengkeng. Foto iNewsSurabaya/ist

Berdasarkan Potensi dan Peluang Investasi Kabupaten Sidoarjo tahun 2017 oleh Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu, Kabupaten Sidoarjo memiliki potensi terbesar yaitu disektor Pertanian dan Agropolitan. Kecamatan Wonoayu menempati urutan pertama pada kedua sektor tersebut dengan potensi luas lahan mencapai 4.000 hektar.

Kecamatan Wonoayu memiliki dua program utama dalam mengenalkan potensi wilayahnya yaitu Wisata Sejarah dan Budaya serta Wisata Buah-buahan. Kondisi ini berada pada dua desa di Kecamatan Krian dan satu desa di Kecamatan Wonoayu yaitu Desa Simoketawang. Pada perencanaan jalan yang komprehensif, perlu memperhatikan bangkitan-bangkitan kegiatan yang ada sekitar desa Simoketawang, seperti pesatnya perkembangan perumahan, perdagangan dan jasa yang ada di Kecamatan Sukodono.


Dosen Univesitas 17 Agustus 1945 (Untag) Surabaya, Dr. Ir. Ibrahim Tohar, M.T.  dari Program Studi Arsitektur dibantu 5 mahasiswa MBKM menyelesaikan desain jalan untuk wisata kelengkeng. Foto iNewsSurabaya/ist

Namun demikian sarana dan prasarana pendukung yang ada saat ini masih kurang memadai. Salah satunya adalah jalan akses menuju kawasan wisata kelengkeng yang memilii lebar 3 Meter. Untuk itu perlu merencanakan jalan dengan kapasitas yang lebih besar dan mengandung tema Kelengkeng sebagai akses menuju lokasi wisata tersebut.

“Dalam perencanaan tersebut tim kami mendampingi perangkat Desa dalam Perencanaan Pengembangan Jalan Desa tresebut dengan konsep Keberlanjutan Kelengkeng. Jalan tersebut merupakan jalan desa yang membelah Desa Simo Ketawang  menjadi dua zona; zona Barat dan Zona Timur,” kata Febby Rahmatullah Masruchin, S.T., M.T. sebagai Ketua Pengusul.

Editor : Arif Ardliyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network