SMK Miftahus Saadah-PT Pungkook Jalin Kerja Sama Cetak Tenaga Terampil, Ini Keuntungannya

Arif Ardliyanto
SMK Miftahus Saadah dan PT Pungkook Indonesia One menjalin kerja sama di dunia pendidikan. PT Pungkook akan menyediakan tenaga pengajar. Foto iNewsSurabaya/arif

Dalam kerja sama nanti, ungkap dia, pihak Pungkook akan menyediakan tenaga pengajar untuk melatih siswa, kemudian memberikan fasilitas pelatihan kepada siswa, dan langsung diterjunkan ke perusahaan. “Siswa tahu secara langsung bagaimana itu kerja. Mereka bisa merasakan kerja dengan nyata, kami akan fasilitasi itu,” ujar Mr Kim Ki Jue.


SMK Miftahus Saadah dan PT Pungkook Indonesia One menjalin kerja sama di dunia pendidikan. PT Pungkook akan menyediakan tenaga pengajar. Foto iNewsSurabaya/arif

Kepala SMK Miftahus Saadah KH Moch. Nur Kholis juga Pengasuh Pondok Pesantren mengatakan, rencana untuk melakukan kerja sama dengan PT Pungkook sudah cukup lama. Namun, rencana tersebut baru terealisasi dengan satu pemahaman antara kedua belah pihak (SMK Miftahus Saadah dan PT Pungkook).

“Alhamdulillah sekarang sudah bisa menjalin kerja sama dengan PT Pungkook. Saya yakin ini akan bermanfaat,” katanya.

Nur Kholis mengatakan, hasil dari kerja sama ini sangat jelas, SMK Miftahus Saadah akan menjadi mitra PT Pungkook untuk mencetak tenaga-tenaga terampil. Sedangkan lulusan Miftahus Saadah  dipastikan bisa bekerja ke Pungkook secara langsung tanpa melalui tes-tes pada umumnya.

“Konsepnya adalah kerja sama saling menguntungkan. Kita mencetak tenaga terampil sesuai kebutuhan PT Pungkook, sedangkan Pungkook menerima lulusan Miftahus Saadah untuk kerja, dan ini pasti, artinya pasti kerja,” terang dia.

Editor : Arif Ardliyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network