Haikal terus termotivasi untuk belajar dan berlatih berkat dukungan banyak pihak. “Terima kasih semuanya. Harapan saya tentu ingin sukses kerja mapan. Untuk olahraga umur 33 tahun mau pensiun. Yang terdekat, harapan saya bisa menang pra-PON agar bisa lanjut ke PON. Pastinya ingin juga kompetisi internasional,” harapnya.
Dia pun berharap prestasinya dapat menginspirasi mahasiswa lainnya untuk berprestasi. “Banyak peluang ke depan. Lebih membuka diri, coba hal yang baru. Kalau tidak dicoba, kapan melihat dunia yang lebih luas, lalu kapan kita maju dan kapan kita bisa,” tutupnya.
Editor : Arif Ardliyanto
Artikel Terkait