Kumpulkan Anak Muda Surabaya dan Sidoarjo, Puti Bicara NKRI dan Kebhenekaan RI

Arif Ardliyanto
Anggota Komisi X DPR RI, Puti Guntur Soekarno mengumpulkan anak-anak muda di Surabaya dan Sidoarjo untuk memahami mengenai empat pilar MPR RI. Foto iNewsSurabaya/ist

SURABAYA, iNewsSurabaya.id – Penguatan bernegara terhadap generasi muda terus dilakukan. Anggota Komisi X DPR RI, Puti Guntur Soekarno mengumpulkan anak-anak muda di Surabaya dan Sidoarjo untuk memahami mengenai empat pilar MPR RI.

Kumpul bersama generasi penerus bangsa ini bertema ‘Sosialisasi 4 Pilar MPR RI, Pancasila, UUD 1945, NKRI, Bhinneka Tunggal Ika’. Ratusan anak mudah ini tumplek blek di Hotel 88 Surabaya (26/2/2023) untuk mengetahui lebih dalam mengenai penguatan berbangsa dan bernegara bagi generasi milenial mendatang.

“Anak-anak muda disini sangat antusias untuk mengetahui mengenai 4 Pilar MPR RI,” kata Puti Guntur Soekarno di Hotel 88 Surabaya.

Puti mengatakan, Kebhinekaan  merupakan sebuah potensi yang luar biasa untuk berkembang sebagai bangsa.  Menurutnya, semua orang harus terbiasa untuk hidup berdampingan dan terbiasa dengan perbedaan. “Ada empat hal yang menjadikan kita menjadikan Indonesia sebagai rumah besar, tempat bernaung dan berteduh serta besar bertumbuh. Keempat hal tersebut yakni satunya ideologi, satunya semboyan, satu negara dan satu konstitusi : Pancasila, Bhinneka Tunggal Ika, Negara Kesatuan Republik Indonesia dan UUD 1945,” ungkapnya.

Editor : Arif Ardliyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network