5 Calon Dewas TVRI Terpilih, Ini Nama dan Sepak Terjangnya

Arif Ardliyanto
Sebanyak lima Calon Dewas TVRI Terpilih setelah melakukan uji kelayakan di depan Komisi I DPR RI. Foto iNewsSurabaya/tangkap layar

JAKARTA, iNewsSurabaya.id - Persaingan kursi Dewan Pengawas (Dewasa) TVRI periode 2022-2027 telah berakhir. Komisi I DPR RI telah menetapkan lima calon yang memiliki kapasitas duduk di Dewasa TVRI. 

Penerapan ini diambil setelah Komisi I DPR RI melaksanakan uji kepatutan dan kelayakan terhadap 15 calon anggota. Dengan melihat uji kelayakan yang ada, DPR RI memilih Dewas yang berlatarbelakang dari tiga unsur yaitu unsur masyarakat, unsur TVRI, dan unsur pemerintah.

Kelima nama calon Dewas TVRI yang lolos dan terpilih adalah :

1. Agnes Irwanti (unsur masyarakat)

2. Agus Sudibyo (unsur pemerintah)

3. Danang Sangga Buwana (unsur masyarakat),

4. Hardly Stefano Fenelon Pariela (unsur masyarakat) 

5. Sifak (unsur TVRI).

“Setelah dilakukan uji kepatutan dan kelayakan terhadap 15 calon anggota Dewas TVRI, kami Komisi I melaksanakan rapat intern yang baru saja selesai untuk memutuskan 5 calon anggota Dewas TVRI Pusat periode 2022-2027 yang mencakup 3 unsur yaitu unsur masyarakat, unsur TVRI, unsur pemerintah dan dilaporkan juga bahwa telah dilakukan pengambilan keputusan dengan musyawarah mufakat,” kata Ketua Komisi I DPR RI, Meutya.

Editor : Arif Ardliyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network