Dorong Produktivitas, Pelindo Multi Terminal Sadarkan Pentingnya Kesehatan Mental Pekerja

Arif Ardliyanto
Subholding Pelindo Multi Terminal  (SPMT) menggelar kegiatan BREATH session dengan para Pekerja. Foto iNewsSurabaya/ist

Sekretaris Perusahaan Fiona Sari Utami menyebutkan bahwa sebagai media interaktif antara manajemen dan pekerja, BREATH dilaksanakan secara rutin setiap bulan dengan tema kesehatan, rohani, psikologi, bina mental dan sejenisnya untuk memenuhi kebutuhan  softskill pekerja yang dewasa ini juga tidak kalah pentingnya dengan program pengembangan hardskill.

“Kegiatan BREATH Session yang dimulai pada bulan Juni ini merupakan momentum awal dari program yang dicanangkan berkelanjutan. BREATH Sessiin Edisi 1 dilaksanakan secara online dengan mengambil tema "How to Maintain our Mental Health" dengan menghadirkan narasumber Edi Priyanto Direktur SDM SPMT,” kata Fiona

“Kegiatan perdana tersebut diikuti oleh ratusan pekerja SPMT Group agar mampu memahami akan pentingnya kesehatan mental mulai dari mengenali tanda-tanda, faktor risiko, hingga belajar praktik-praktik untuk memelihara kesehatan mental secara efektif” sebut Fiona.

“Kasus kesehatan mental mungkin saja ada di sekitar kita namun tidak kita sadari, sedangkan kesehatan mental ini berdampak pada kondisi fisik kita. Kesehatan sendiri menurut WHO adalah sehat secara fisik, mental, dan sosial, namun pada kesempatan ini kita fokus kepada kesehatan mental yang tidak terlihat tapi selalu ada disekitar kita” ujar Edi mengawali kegiatan BREATH Session.


Subholding Pelindo Multi Terminal  (SPMT) menggelar kegiatan BREATH session dengan para Pekerja. Foto iNewsSurabaya/ist

Pada kesempatan ini Edi juga menyampaikan bahwa kesehatan mental merupakan sesuatu yang sangat penting untuk diperhatikan “Orang dengan kesehatan mental  yang baik akan mampu menggunakan potensi dirinya secara maksimal dan mampu berpikir positif. Berpikir positif adalah kunci untuk membawa energi positif yang dapat mempengaruhi lingkungan sekitar mulai dari keluarga hingga lingkungan kerja” katanya.

Editor : Arif Ardliyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network