SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Prestasi membanggakan diukir pelajar SMAN di Jawa Timur. Torehan prestasi diraih di tingkat international dalam ajang bergengsi World Innovation Creativity Olympic ( WICO) 2023 di Seoul, Korea Selatan, pada 27-29 Juli 2023.
Catatan prestasi ini diraih siswa SMAN 4 Surabaya dengan gold medal, SMAN 10 Surabaya dengan gold medal dan 1 Silver, terakhir siswa SMAN 5 Kota Malang meraih silver medal. Para pelajar asal Jawa Timur ini berhasil menyingkirkan ribuan peserta dari 27 negara peserta WICO 2023. Seperti South Korea, USA, Vietnam, Cambodia, Taiwan dan Canada.
Di samping itu, SMA Negeri 1 Giri Banyuwangi juga berhasil memperoleh juara 1 SKITE (drama komedi pendek) dalam Nairong International Students Conference (NISC) 2023 yang diadakan di Thailand yang diikuti 8 peserta.
Tak hanya itu,di ajang 13th World Skills ASEAN (WSA) 2023 yang digelar di Singapura pada 23-25 Juli 2023. Di mana Jatim, yakni SMKN 1 Jenangan Ponorogo yang meraih Silver Medal bidang lomba Mechatronics.
Kepala Dindik Jatim, Aries Agung Paewai menyampaikan terimakasih dan apresiasinya terhadap kerja keras para siswa dalam mengangkat nama Indonesia utamanya Jawa Timur di ajang international.
"Saya berterimakasih pada para guru dan kepala sekolah yang telah membantu dan mendukung penuh para siswa dalam mengembangkan diri dan berani berkompetisi di international," katanya.
Editor : Arif Ardliyanto
Artikel Terkait