Aneh! Foto Anies-Muhaimin Muncul di IG KBS, DPRD Surabaya Mencak-Mencak, Ini Pesannya

Arif Ardliyanto
Foto Anies-Muhaimin Muncul di IG KBS, DPRD Surabaya Mencak-Mencak. Foto iNewsSurabaya/tangkap layar

SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Viral foto Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar tiba-tiba muncul di media sosial (Medsos) Kebun Binatang Surabaya (KBS). Kejadian ini membuat DPRD Surabaya marah, mereka memperingatkan supaya BUMD tak main-main dalam pemilihan presiden ini. 

Wakil Ketua Komisi B DPRD Surabaya, Anas Karno mengatakan, seharusnya pihak manajemen khususnya admistrasi pengelola media sosial KBS berhati-hati. Kejadian ini tidak masuk akal, medsos bisa diretas oknum. 

"Sebagai instansi BUMD, KBS harus netral dari kegiatan dukung mendukung calon presiden atau kegiatan elektoral," ujarnya, Selasa (19/09/2023).

Pihak admin akun Instagram KBS segera menghapus postingan foto tersebut, setelah ramai jadi bahan perbincangan masyarakat. Pihak manajemen KBS mengaku kalau akun media sosialnya diretas.

"Untung KBS bergerak cepat. Saya menduga tidak ada unsur kesengajaan. Tapi ini menjadi bahan pembelajaran KBS dan BUMD lainnya milik pemkot Surabaya, supaya berhati-hati untuk selalu memantau akun media sosialnya. Supaya kejadian ini tidak terulang," terang Anas.

Editor : Arif Ardliyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network