Mahasiswa Manajemen Universitas Dinamika Mampu Ciptakan Parfum dari Essential Oil Bunga dan Buah

Andika
Tim mahasiswa Universitas Dinamika-Stikom Surabaya mampu ciptakan parfum natural. Foto iNewsSurabaya/ist

SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Parfum menjadi salah satu kebutuhan yang bisa menunjang performa dan kepercayaan diri seseorang dalam beraktivitas. Mahasiswa program studi Manajemen dari Universitas Dinamika menciptakan sebuah parfum berbahan alami bernama ‘Wants’.

Perwakilan dari tim Wants, Mubarokuzzaman Muhammad Syah menjelaskan bahwa Wants adalah parfum alami yang bahannya hasil dari proses distilasi. 

“Proses distilasi adalah mendidihkan bahan alami yang kami gunakan (bunga/buah) menggunakan alkohol. Uap yang dihasilkan adalah essential oil, yang kemudian menjadi salah satu bahan utama dari parfum kami,” ujar mahasiswa yang akrab dipanggil Uzzam tersebut.

Uzzam yang juga merupakan founder parfum Wants menceritakan alasan mengapa ia menggunakan bahan-bahan alami untuk parfumnya. Berdasarkan pengalamannya, ia pernah menemui orang-orang yang tidak suka parfum karena parfumnya panas saat kontak dengan kulit dan bisa membuat kulit iritasi. 

“Melihat itu, saya mencari solusi agar parfum tidak membuat kulit panas, yaitu dengan menggunakan bahan alami,” ucap Uzzam.

Kandungan yang ada di parfum Wants adalah essential oil sebesar 60% dan alkohol sebesar 40%.Terdapat dua jenis varian parfum yang tersedia, yaitu varian ‘Signature’ dan ‘Semester Satu’. Untuk parfum-parfum varian ‘Signature’ memiliki bau yang manis, seperti vanilla, ceri, dan mangga. Sedangkan untuk varian ‘Semester Satu’ memiliki bau yang fresh, salah satunya adalah bau buah pear. Parfum Wants dijual secara offline (bazaar, pameran dan word of mouth) dan online (marketplace).

Editor : Arif Ardliyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network