Bhakti Imigrasi di TPI Malang, Adakan Donor Darah Saat Peringatan Hari Bhakti Imigrasi Ke-74

Arif Ardliyanto
Kegiatan Donor Darah Saat Peringatan Hari Bhakti Imigrasi Ke-74. Foto iNewsSurabaya/ist

MALANG, iNewsSurabaya.id - Kantor Imigrasi Kelas I TPI Malang merayakan Hari Bhakti Imigrasi Ke-74 tahun 2024 dengan menyelenggarakan kegiatan donor darah. Acara yang berlangsung di aula Kantor Imigrasi tersebut dihadiri oleh para pegawai.

Dalam suasana penuh kehangatan, para peserta antusias memberikan kontribusi positif melalui partisipasi dalam kegiatan donor darah. Kantor Imigrasi Kelas I TPI Malang berkolaborasi dengan Palang Merah Indonesia (PMI) setempat untuk memastikan kelancaran dan keamanan kegiatan ini.

Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Malang, Galih Priya Kartika Perdhana mengaku sangat bersyukur atas partisipasi yang begitu besar dari seluruh pihak. Ia menekankan pentingnya kegiatan donor darah sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama dan sebagai wujud nyata dari semangat Bhakti Imigrasi.

"Saat ini, kita tidak hanya merayakan keberhasilan dan dedikasi dalam menjalankan tugas-tugas imigrasi, tetapi juga memberikan kontribusi nyata untuk kesehatan masyarakat. Kegiatan donor darah ini adalah bukti bahwa Kantor Imigrasi Kelas I TPI Malang selalu berupaya menjadi bagian yang aktif dalam membangun kehidupan sosial di masyarakat," ujar Galih.

Editor : Arif Ardliyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network