Dia menambahkan, tingkat pemanfaatan reefer hingga saat ini mencapai 1,4x pada tahun 2023. Ini menunjukkan kontribusi terhadap hasil positif setiap tahunnya dan semakin memperkuat posisi Meratus dalam bisnis cold chain. “Pada tahun 2024, kami berencana memperluas jangkauan dengan memperkenalkan lima rute baru. Ini melengkapi portofolio yang sudah ada yaitu 114 rute domestic,” jelasnya.
Di kancah internasional, lanjut dia, Meratus mengerahkan kapal-kapalnya untuk mencakup 86 rute, melayani jaringan yang beragam ke setidaknya delapan negara. Hingga saat ini, Meratus mengoperasikan total 107 kapal. Enam di antaranya adalah kapal yang baru yang diproduksi di Tiongkok.
“Selain itu, akuisisi terminal baru yang dilakukan baru-baru ini melalui PT ICTSI Jasa Prima Tbk (IJP) merupakan bukti komitmen kami dalam meningkatkan fundamental bisnis,” tutup Farid.
Editor : Arif Ardliyanto
Artikel Terkait