Sukses Memimpin 5 Tahun, Khofifah Akan Dirindukan Masyarakat Jawa Timur

Ihya Ulumuddin
Khofifah Dirindukan Masyarakat Jawa Timur. Foto iNewsSurabaya/ist

SURABAYA, iNewsSurabaya.id - DPRD Jawa Timur (Jatim) memberi apresiasi positif terhadap kepemimpinan Gubernur dan Wakil Gubernur Khofifah-Emil selama lima tahun terakhir. Sebab, keduanya dinilai sukses mengangkat prestasi Jatim hingga memperolah 738 penghargaan di berbagai bidang. 

Tak hanya itu, Khofifah juga disebut berhasil membawa Jawa Timur bangkit setelah diterpa pandemi Covid-19. Imbasnya, perekonomian Jawa Timur tetap tumbuh positif. 

Apresiasi positif itu seperti disampaikan Wakil Ketua DPRD Jatim Mayjen TNI (Purn) Istu Hari Subagio. Istu menyebut Khofifah telah bekerja keras, terutama dalam menyejahterakan masyarakat Jawa Timur. 

"Terima kasih sudah mengabdi untuk Jawa Timur dengan berbagai prestasi," katanya. 

Karena itu politisi Partai Golkar tersebut menyampaikan terima kasih kepada Khofifah-Emil atas segala kerja dan pengorbanannya. Dia juga berharap, Khofifah bisa melanjutnya kebaikan pada periode selanjutnya. 

Istu juga berharap sukses Khofifah-Emil selama lima tahun lalu bisa dipertahankan atau bahkan ditingkatkan oleh penjabat (Pj) yang akan menggantikannya sementara. Sehingga Jawa Timur terus maju dan masyarakatnya sejahtera. 

"Semoga Pj Gubernur nanti juga tetap menjalankan program yang pro masyarakat kecil," katanya. 

Apresiasi positif juga disampaikan Ketua Fraksi Partai Gerindra Muhammad Fawait. Dia menyebut, Khofifah sukses membangun Jawa Timur, sehingga provinsi di ujung timur Pulau Jawa ini berdiri gagah di level nasional. 

Lebih dari itu, Fawait juga menyebut bahwa Khofifah merupakan sosok pemersatu. Khofifah mampu menyatukan berbagai elemen masyarakat, sehingga suasana kondusif di Jatim tetap terjaga dengan baik. 

Karena itu Fawait menilai masyarakat Jatim akan merindukan sosok Khofifah. Bukan semata sebagai gubernur, tetapi juga sosok ibu yang penuh welas asih. 

"Terima kasih ibu Khofifah. Telah menjadikan Jawa Timur semakin maju dan berwibawa," tuturnya. 

Sementara itu pakar komunikasi politik Universitas Airlangga (Unair) Suko Widodo menyebut, Khofifah sebagai sosok yang hebar. Khofifah bukan sekadar gubernur yang membangun reputasi baik. Lebih dari itu, Khofifah merupakan ibu rakyat, ibu yang selalu berikhtiar membangun optimisme. 

"Beliau sosok hebat. Ibu rakyat," katanya. 

Penilaian itu disampaikan Suko atas berbagai terobosan dan kerja keras Khofifah selama memimpin Jatim, terutama saat Covid-19. Berkat tangan dingin Khofifah, Jatim bisa melewati Covid-19 dengan baik, sehingga terus bangkit. 

"Terima kasih ibu Khofifah. Doa kami, semoga ibu selalu sehat wal afiat. Penuh berkah," katanya. 

Diketahui, Gubernur Khofifah mengakhiri masa jabatannya pada Senin (12/02/2024). Pada moment itu, Khofifah bersama Emil menyempatkan diri pamit kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN).

Pada kesempatan itu, Khofifah menyampaikan terima kasih atas sinergitas, kolaborasi, support, semangat dan partisipasi yang luar biasa dari seluruh warga Jawa Timur baik yang tinggal di Jawa Timur maupun yang tinggal di luar Jawa Timur.

Editor : Arif Ardliyanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network