Tambang Emas Tujuh Bukit Banyuwangi

Ali Masduki

AKTIFITAS pertambangan di Tambang Emas Tujuh Bukit di area hutan produksi di Desa Sumberagung, Kecamatan Pesanggaran, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur, Kamis (29/2/2024). Tambang Emas Tujuh Bukit merupakan tambang terbuka yang menggali bijih mineral dan mengektraksi kandungan emas dan perak, dengan metode pelindian yang efisien.

Dalam prakteknya, tambang emas yang dikelola oleh PT Bumi Suksesindo (BSI) ini menerapkan pertambangan ramah lingkungan, serta kaidah teknik pertambangan yang baik atau Good Mining Practice (GMP).

Sebagai bagian dari grup PT Merdeka Copper Gold Tbk yang berkomitment terhadap pertambangan berkelanjutan, BSI melindungi lingkungan, meminimalkan dan memulihkan dampak lingkungan dari operasi tambang. 

Selain menerapkan standar praktik tambang terbaik internasional, BSI juga melakukan reklamasi progresif. Reklamasi langsung dimulai, begitu satu bagian lahan selesai digunakan, tanpa menunggu seluruh lahan selesai ditambang.
 

Editor : Ali Masduki

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network