Kobexindo Tractors Perkuat Posisi, Pasokan Mesin Sapu Terbaru untuk Pabrik Semen Terkemuka

Arif Ardliyanto
Kobexindo Tractors Pasokan Mesin Sapu Terbaru untuk Pabrik Semen Terkemuka. Foto iNewsSurabaya/ist

TUBAN, iNewsSurabaya.id - PT Kobexindo Tractors Tbk (BEI: "KOBEX"), melalui anak perusahaannya, PT Kobexindo Equipment (KOBE), kembali mendapatkan kepercayaan besar dengan memasok empat unit mesin sapu canggih Powerboss Armadillo 10X ke salah satu pabrik semen terkemuka di Indonesia. Langkah ini semakin memperkuat komitmen perusahaan dalam mendukung pengelolaan lingkungan yang berkelanjutan.

Mengulang kesuksesan sebelumnya pada tahun 2019, di mana KOBE juga telah memasok tiga unit Powerboss Armadillo 9X ke pabrik semen tersebut, kali ini mereka kembali dengan produk yang lebih canggih dan efisien.

Suryanto, Direktur Kobexindo Equipment, menegaskan komitmen perusahaan untuk terus memberikan produk terbaik bagi masyarakat. 

"Kami berkomitmen untuk menghadirkan produk dengan efektivitas dan efisiensi tinggi, didukung oleh layanan purna jual yang prima, termasuk pemeliharaan dan ketersediaan suku cadang untuk memastikan produktivitas konsumen," ujarnya.

Powerboss Armadillo 10X adalah mesin sapu industri yang ramah lingkungan, digerakkan oleh mesin diesel dan terbukti sangat efisien. Mesin multifungsi ini mampu menyapu, menggosok, dan menyedot debu dengan cepat. 

Dengan kecepatan kerja mencapai 13 km/jam dan kapasitas pengangkutan kotoran sebesar 900 liter, mesin ini juga mengurangi penggunaan air dan bahan kimia pembersih dibandingkan metode tradisional.

Editor : Arif Ardliyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network