Zurich Life Luncurkan Produk dengan Uang Pertanggungan hingga Rp3 Miliar

Ali Masduki
Peluncuran Zurich Family Gen Assurance. Foto: iNewsSurabaya/Ali Masduki

Lebih lanjut, Richard Ferryanto mengatakan, produk ini juga memberikan manfaat jaminan polis yang tetap aktif selama premi dasar dan premi top-up berkala tetap dibayarkan, serta beragam asuransi tambahan untuk melengkapi perlindungan bagi keluarga, seperti manfaat rawat inap, penyakit kritis, tutup usia, hingga pembebasan premi. 

Zurich Family Gen Assurance juga memberikan Uang Pertanggungan dan Nilai Investasi sebesar 100% apabila terjadi risiko meninggal karena kecelakaan selama masa pertanggungan.

“Dengan semakin tingginya kesadaran masyarakat akan pentingnya asuransi di Surabaya, kami percaya bahwa Zurich Family Gen Assurance tidak hanya akan membantu keluarga merencanakan masa depan mereka dengan lebih baik yang disertai dengan perlindungan maksimal, tetapi juga membuka pintu bagi investasi untuk jaminan masa depan keluarga hingga generasi selanjutnya,” tutup Richard.

Diketahui, Surabaya memiliki karakteristik populasi dengan kesadaran berasuransi yang semakin meningkat. 

Hal ini dapat dilihat pada peningkatan,) pengeluaran asuransi, pajak, dan pungutan secara signifikan hingga hampir dua kali lipat, dari 4,67% menjadi 9,21% secara year-on-year di tahun 2023 yang tercatat pada Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Surabaya.

BPS juga mencatat bahwa kota Surabaya mengalami pertumbuhan ekonomi hingga 5,7% di tahun 2023.

Editor : Ali Masduki

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network