Petualangan Seru di Grand Taman Safari Prigen, Bisa Interaksi Langsung dengan Hewan dari Dekat

Andika
Liburan seru di Grand Taman Safari Prigen. Foto iNewsSurabaya/andika

PRIGEN, iNewsSurabaya.id - Mengunjungi Taman Safari Prigen di Pasuruan adalah pengalaman yang tak terlupakan, di mana para pengunjung dapat berinteraksi langsung dengan berbagai hewan, baik herbivora maupun karnivora. Tidak hanya bisa mengamati dari dekat, pengunjung juga memiliki kesempatan untuk memberi makan hewan herbivora di area jelajah safari.

Dikenal sebagai Grand Taman Safari Prigen, taman konservasi hewan ini terletak di Kecamatan Prigen, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, dan telah mendapatkan popularitas hingga ke mancanegara. 

Suasana yang sejuk dan menyegarkan menjadikan tempat ini sempurna untuk berlibur, memberikan keceriaan dan kenyamanan bagi para pengunjung.

Sebagai salah satu taman safari terbesar di Asia, Taman Safari Prigen adalah destinasi ideal untuk rekreasi keluarga. Tempat ini menggabungkan keindahan alam, pendidikan lingkungan, dan pengetahuan tentang berbagai jenis hewan, menciptakan pengalaman yang edukatif dan menghibur.

Dalam hal keamanan, Taman Safari Prigen tidak main-main. Pengunjung yang bersafari di area hewan karnivora akan selalu berada di bawah pengawasan petugas yang siap sedia memberikan bantuan dan peringatan agar tetap aman.

Editor : Arif Ardliyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network