Emak-Emak Bakal Pilih Parpol dan Caleg, Ini Syaratnya!

Ali Masduki
Warga menggunakan hak pilihnya pada Pilkada Kota Surabaya pada Minggu (13/12/2020) lalu. (Foto: Ali Masduki)

SURABAYA, iNews.id - Dari hasil riset yang dilakukan oleh Surabaya Survey Center (SSC) dengan responden kalangan emak-emak, menunjukkan bahwa Tokoh Partai, Program, serta imbalan uang atau sembako merupakan faktor utama dalam memilih partai politik.

Terkait alasan memilih parpol, Direktur Riset SSC, Edy Marzuki mengungkapkan jika mayoritas responden menunjukkan jika tokoh atau pemimpin partai politik menjadi faktor utama. 

“Setidaknya ada 24,5 persen responden yang mengungkapkan hal ini. Sementara, 23,2 persen memilih untuk melihat program yang digagas dan 11,8 persen untuk imbalan uang atau sembako," jelas Edy.

Lebih lanjut, tutur Edy ada faktor lainnya yang mengikuti seperti kader atau caleg ada 3,8 persen, ulama dengan 4,8 persen, keluarga atau teman dengan 8,1 persen, serta faktor lainnya 10,5 persen. 

“Bahkan yang memilih tidak tahu atau tidak memilih cukup lumayan, yakni 13,3 persen”, imbuhnya.

Sementara alasan atau pertimbangan emak-emak dalam memilih Caleg, Edy menuturkan program yang digagas Caleg menjadi faktor utamanya. 

“Ada 25,7 persen responden yang menunjukkan hal ini. Malah ketokohan Caleg secara fakta riset ada di bawahnya, yakni 23,6 persen. Sementara faktor imbalan dari Caleg hanya 13,3 persen," ungkapnya.

Editor : Ali Masduki

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network