SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Surabaya kembali jadi pusat hiburan akhir pekan dengan gelaran spektakuler Halu Fest Volume 1, yang memanjakan arek-arek Suroboyo dengan sajian musik dari penyanyi ibu kota, DJ ternama, hingga komedi yang bikin terpingkal.
Diadakan pada malam minggu, acara ini berhasil menghadirkan atmosfer penuh keseruan dan emosi, meninggalkan kesan mendalam bagi para pecinta musik romantis.
Line-up bintang tamu yang tampil dalam acara ini juga bukan sembarangan! Nama-nama besar seperti DJ Andreanz, komika Dodit Mulyanto, penyanyi berbakat Fiersa Besari, Tiara Andini, serta band legendaris Vierratale sukses membakar semangat penonton di area parkir timur Plaza Surabaya.
Namun, sorotan utama malam itu jatuh pada Vierratale, yang sukses memikat hati para Vierrania sebutan untuk penggemar setia mereka dengan penampilan memukau.
Widy, sang vokalis, membuka penampilan mereka dengan single andalan "Bersamamu". Sambutan hangat dari ribuan penonton menggema saat Widy menyuarakan lirik-lirik penuh cinta, yang membuat suasana semakin syahdu.
"Terkadang, kita perlu berani menyatakan perasaan, jangan terlalu lama menunggu," seru Widy dengan penuh emosi sebelum membawakan lirik, "Hari ini ku akan menyatakan cinta, nyatakan cinta, aku tak mau menunggu terlalu lama, terlalu lamaaaa," yang langsung menggema di seluruh area konser.
Penampilan Widy tak hanya dihiasi lirik-lirik lembut, tapi juga kejutan saat ia menampilkan scream di dua lagu andalan, "Perih" dan "Terlalu Lama". Meski berpenampilan feminim, teriakan screamo-nya yang penuh penekanan berhasil mengguncang penonton, menambah kedalaman emosional pada lagu-lagu tersebut, dan membuat bulu kuduk merinding.
Robert Fillipus, promotor dari Halu Fest 2024, menjelaskan konsep unik konser ini. Tidak hanya menawarkan musik, acara ini juga menghadirkan unsur komedi dengan penampilan Dodit Mulyanto, stand-up comedian yang berhasil membuat penonton tertawa terbahak-bahak.
"Kami ingin menghadirkan sesuatu yang berbeda. Halu Music Festival bukan hanya soal menikmati musik, tapi juga memberikan penonton kesempatan untuk melepas penat dan tertawa. Kombinasi antara musik dan komedi ini adalah obat sempurna untuk mereka yang sedang suntuk atau lelah," ujar Robert penuh semangat.
Halu Fest Vol. 1 pun sukses menghadirkan hiburan lengkap—musik, komedi, dan suasana yang tak terlupakan. Siap-siap, siapa tahu Volume 2-nya akan hadir dengan kejutan lebih besar!
Editor : Arif Ardliyanto
Artikel Terkait