Seperti diketahui, cawali nomor urut 2 itu memiliki solusi. Dia ingin sampah di Kota Batu tidak langsung dibuang bahkan dibakar. Tapi bagaimana agar sampah itu bisa diolah hingga berubah menjadi sesuatu yang lebih bernilai. Salah satunya dengan memberdayakan masyarakat di kampung untuk memilah sampah.
Sementara di sektor pendidikan, program yang dimiliki Mas Gum terkait pemberian beasiswa untuk sekolah keluar daerah atau bahkan luar negeri. Setelah selesai menempuh studi, mereka wajib membangun daerahnya.
Paslon Firhando-Rudi juga mengatakan bahwa Kota Batu baru masuk dalam tahap awal revolusi industri 4.0. Padahal Dubai sedang mempersiapkan revolusi industri 6.0. “Dari sederet program itu, saya rasa semuanya menjejak bumi, tidak di awang-awang,” ujar Solihin.
Editor : Arif Ardliyanto
Artikel Terkait