SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Universitas WR Supratman (Unipra) Surabaya baru saja mewisuda 354 mahasiswa dalam rapat terbuka senat wisuda periode II tahun 2024, di Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (28/9/2024).
Ratusan wisudawan dan wisudawati tersebut berasal dari beberapa fakultas. Di antaranya Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) sebanyak 140 wisudawan, Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) sebanyak 126 wisudawan, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) sebanyak 77 wisudawan, serta Fakultas Teknik sebanyak 11 wisudawan.
Dalam momen sakral ini, Rektor Unipra Bachrul Amiq memberikan apresiasi kepada para wisudawan yang telah mendapatkan gelar strata satu (S1).
"Saya atas nama pribadi, sebagai pimpinan menyampaikan dengan rasa bahagia dan apresiasi tinggi, atas kelulusan wisudawan dan wisudawati sekalian, sekaligus mengucapkan selamat atas gelar akademik yang diraih," kata dia.
Menurut Amiq, keberhasilan Unipra bisa mewisuda 354 orang wisudawan merupakan pencapaian yang luar biasa dan menjadi bukti bahwa Unipra adalah lembaga pendidikan yang bermutu.
"Tingkat kepercayaan masyarakat kepada Universitas WR. Supratman Surabaya,semakin hari semakin baik. Dan ini menjadi tantangan bagi kita untuk terus membuktikan bahwa Unipra bisa memberikan pendidikan yang bermutu," tuturnya.
Baca Juga :
Kampus Termurah Surabaya, di Unipra Bisa Kuliah Sambil Kerja
Kepada wisudawan Amiq berpesan sebagai alumni Unipra tidak boleh ada kata menyerah dalam berjuang. Termasuk dalam meniti karir setelah lulus kuliah. Meskipun sudah jadi sarjana, Amiq mendorong mahasiswanya tetap belajar, tetap pada tujuan yang jelas, dan mengelola waktu dengan baik, serta membangun mentalitas tangguh.
"Dalam perjalanan karir, pasti akan ada tantangan dan kegagalan. Memiliki sikap pantang menyerah dan selalu berani untuk bangkit," tegasnya.
Editor : Ali Masduki
Artikel Terkait